Ramadhan

Tidak Terasa Hari ini Sudah 10 Hari Menjalankan Puasa Ramadhan 2022, Bacaan Doa Puasa Hari ke 10

Tidak terasa hari ini sudah 10 hari menjalankan puasa Ramadhan 2022, Bacaan doa puasa hari ke 10, Bahasa Arab, latin dan artinya.

Editor: Nur Pratama
freepik.com
Ilustrasi berdoa setelah sholat 

TRIBUNKALTIM.CO  - Tidak terasa hari ini sudah 10 hari menjalankan puasa Ramadhan 2022, Bacaan doa puasa hari ke 10, Bahasa Arab, latin dan artinya.

Bulan Ramadhan bulan yang penuh berkah dan penuh ampunan.

Jangan sia-siakan bulan Ramadhan, Memperbanyaklah Ibadah kepada Allah SWT di bulan yang mulia ini.

Tanpa terasa Ramadhan telah memasuki hari ke 10 (berdasarkan hasil sidang Isbat puasar Ramadhan 2022 Kemenag RI) pada Selasa 12 April 2022 hari ini.

Dengan demikian, maka Selasa besok akan menjadi hari terakhir 10 hari pertama Ramadhan.

Nah, ada beberapa bacaan doa puasa hari ke 10 yang bisa Anda amalkan.

Sehingga bisa menjadi satu di antara ikhtiar mendatangkan keberkahan dari Allah SWT dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1443 H tahun 2022 M kali ini.

Baca juga: Agar Tetap Mendapatkan Pahala, Ini 6 Amalan yang Bisa Dilakukan Wanita Haid saat Puasa Ramadhan

Baca juga: 5 Bahaya yang Mengancam Kesehatan Anda jika Sering Makan-Makanan Pedas saat Sahur dan Berbuka Puasa

Berikut bacaan doa puasa hari ke 10 .

Baik dalam aksara Arab, Latin dan juga lengkap dengan tarjemahannya kami rangkum dari berbagai sumber:

اَللَّهُمَّ اجْعَلْنِيْ فِيْهِ مِنَ الْمُتَوَكِّلِيْنَ عَلَيْكَ وَ اجْعَلْنِيْ فِيْهِ مِنَ الْفَائِزِيْنَ لَدَيْكَ وَ اجْعَلْنِيْ فِيْهِ مِنَ الْمُقَرَّبِيْنَ إِلَيْكَ بِإِحْسَانِكَ يَا غَايَةَ الطَّالِبِيْنَ

Latin:

Allâhummaj’anî fîhi minal mutawakkilîna ‘alayka, waj’alnî fîhi minal fâizîna ladayka, waj’alnî fîhi minal muqarrabîna ilayka, biihsânika yâ Ghâyatath thâlibîn.

Artinya:

"Ya Allah, jadikanlah aku di bulan ini dari golongan orang-orang yang bertawakal kepada-Mu.

Jadikanlah aku di bulan ini dari golongan orang-orang yang jaya di haribaan-Mu.

Dan jadikanlah aku di bulan ini dari golongan orang-orang yang telah dekat kepada-Mu.

Dengan kebaikan-Mu wahai tujuan orang-orang yang berharap.,"

YUk baca doa puasa hari ke 10 Ramadhan tersebut.

Terutama saat sahur, siang hari ketika puasa.

Dan juga saat berbuka puasa.

Sebab, 3 waktu tersebut adalah waktu-waktu utama untuk berdoa selama bulan puasa Ramadhan.

# Keutamaan 10 Hari Pertama Ramadhan

10 hari pertama di bulan Ramadhan kerap disebut memiliki keutamaannya tersendiri .

Terkait keutamaan di 10 hari pertama bulan puasa ini, dapat ditemui pada beberapa hadist .

Beberapa di antaranya yakni:

فقد روي من حديث سلمان: وهو شهر أوله رحمة وأوسطه مغفرة وآخره عتق من النار. رواه ابن خزيمة في صحيحه وقال: إن صح. والبيهقي في شعب الإيمان:

Artinya:

"Telah diriwayatkan dari Salman bahwa Ramadhan adalah bulan yang awalnya penuh rahmat, DI pertengahannya penuh ampunan dan fase terakhirnya pembebasan dari api neraka," (HR Al Baihaqi dalam Syu'bul Iman).

Dalam keterangan hadist tersebut, diketahu bahwa 10 hari pertama bulan Ramadhan adalah masa di mana Allah SWT turunkan banyak ramhat-NYa . (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Doa Puasa Hari ke 10 , Cek Juga Keutamaan Sepuluh Hari Pertama Ramadhan, 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved