Liga Italia

Inter Milan Ogah Kasih Piala ke Juventus Musim Ini, 2 Rival Bebuyutan Bentrok di Final Coppa Italia

Inter Milan ogah kasih piala ke Juventus musim ini, dua rival bebuyutan bentrok di Final Coppa Italia.

eurosport.com
Juventus vs Inter Milan Liga Italia Serie A. Inter Milan ogah kasih piala ke Juventus musim ini, dua rival bebuyutan bentrok di Final Coppa Italia. 

TRIBUNKALTIM.CO - Inter Milan dan Juventus dipastikan bentrok di Final Coppa Italia 2021/2022.

Usai Juventus menekuk Fiorentina 2 gol tanpa balas di semifinal leg kedua Coppa Italia.

Agregat 3 gol membuat mulus langkah Juventus menembus partai final Coppa Italia

Satu-satunya kans Juventus angkat tropi adalah turnamen Coppa Italia.

Namun, Inter Milan ogah kasih piala ke Juventus musim ini.

Ya, Inter Milan punya misi tersendiri untuk mengawinkan gelar Liga Italia dan Coppa Italia.

Informasi selengkapnya ada dalam artikel ini.

Baca juga: Inilah 5 Lawan Terakhir AC Milan di Liga Italia, Wajib Sapu Bersih Kemenangan Jika Ingin Scudetto

Jadwal Final Coppa Italia Inter Milan vs Juventus: Derby d'Italia dan momentum Nerazzurri tambah gelar juara musim ini.

Laga klasik bertajuk Derby d'Italia antara Juventus vs Inter Milan dipastikan tersaji di jadwal final Coppa Italia 2021-2022.

Juventus sukses menyusul Inter Milan mencapai final Coppa Italia 2021-2022 usai menumpas perlawanan Fiorentina pada leg kedua semifinal, Kamis (21/4/2022) dini hari WIB.

Jadwal Coppa Italia babak Final antara Inter Milan vs Juventus ada di artikel ini.

Dalam laga leg kedua semifinal Coppa Italia 2021-2022 di Stadion Allianz, Juventus menang 2-0 atas Fiorentina.

Baca juga: Update Transfer Liga Italia: Disokong Dana Melimpah, AC Milan Siap Bajak Penyerang Sayap Man City

Dua gol si Nyonya Tua disumbangan Federico Bernardeschi (32') dan Danilo (90+4').

Dengan demikian, Juventus mengukir keunggulan agregat 3-0 selepas kemenangan di Artemio Franchi pada 2 Maret silam yang dipastikan oleh gol bunuh diri Lorenzo Venuti.

Dikutip dari Kompas.com, keberhasilan lolos ke final Coppa Italia 2021-2022 terus menjaga asa Juventus untuk mengakhiri musim dengan trofi juara.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved