Kabar Artis
Johnny Depp Menang Sidang, tapi Tetap Bayar Ganti Rugi Rp 29 M pada Amber Heard sebagai Kompensasi
Meski menang, Johnny Depp tetap harus bayar ganti rugi Rp 29 miliar kepada Amber Heard, bintang Aquaman sebagai kompensasi.
Amber Heard berhak mendapatkan kompensasi tersebut karena Johnny Depp terbukti bertanggung jawab atas klaim kuasa hukumnya di Daily Mail soal Amber Heard menipu dan menyebarkan hoaks.
Sebelumnya diberitakan, Johnny Depp menggugat Amber Heard sebesar 50 juta dolar AS atau setara Rp 726 miliar atas kasus pencemaran nama baik.
Baca juga: Pernah Kalah di London, Kenapa Johnny Depp Menang atas Amber Heard di Virginia, Begini Alasannya
Dia tidak terima dengan ucapan Amber Heard yang mengeklaim dirinya sebagai figur publik penyintas kekerasan dalam rumah tangga di op-ed Washington Post 2018.
Johnny Depp merasa dirugikan karena kariernya mulai merosot sejak dituding melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) oleh mantan istrinya.
Selanjutnya, Amber Heard menggugat balik Johnny Depp sebesar 100 juta dolar AS atau setara Rp 1,4 triliun.
Amber Heard merasa pengakuannya sebagai korban KDRT dianggap hoaks oleh pengacara Johnny Depp.
Kekecewaan Amber Heard
Aktris Amber Heard mengeluarkan pernyataan setelah mantan suaminya, Johnny Depp, menang dalam gugatan pencemaran nama baik terhadap dirinya, Rabu (1/6/2022).
Baca juga: Begini Dampak Mengerikan Jika Amber Heard Kalah dalam Kasus Persidangan dengan Johnny Depp
Menyusul keputusan juri pada hari Rabu (1/6/2022), Amber Heard mengungkap rasa kecewanya atas hasil sidang lewat unggahan di Twitter.
"Kekecewaan yang saya rasakan hari ini tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata," kata Amber Heard, seperti dikutip TribunKaltim.co dari kompas.com.
"Saya sangat sedih karena segunung bukti masih belum cukup untuk melawan kekuatan, pengaruh, dan pengaruh yang tidak proporsional dari mantan suami saya," lanjutnya.
Bintang Aquaman itu kemudiang menyinggung tentang hasil keputusan yang menurutnya menjadi kemunduran bagi wanita lain yang ingin bersuara.
"Saya bahkan lebih kecewa dengan apa arti putusan ini bagi wanita lain. Ini adalah kemunduran," kata Amber Heard.
"Ini mengembalikan waktu ke masa ketika seorang wanita yang angkat bicara dan berbicara bisa dipermalukan dan dihina di depan umum.