Breaking News

Berita Nasional Terkini

Partai Buruh Tunda Aksi di Depan DPR Tolak UU PPP Besok, 15 Juni Baru Aksi Dihadiri Ribuan Buruh

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyampaikan rencana aksi menolak disahkannya Revisi Undang-Undang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan (UU PPP)

Editor: Samir Paturusi
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Umum Partai Buruh Said Iqbal 

TRIBUNKALTIM.CO- Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyampaikan rencana aksi menolak disahkannya Revisi Undang-Undang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan (UU PPP) diundur hingga Rabu 15 Juni 2022 mendatang.

Awalnya, mereka akan menggelar aksi di depan Gedung DPR RI pada Rabu 8 Juni besok.

Namun pada aksi nanti akan ada 10 ribu buruh hadir dalam demo tersebut.

"Tanggal aksi diundur. Bisa dipastikan tanggal 15 Juni Partai Buruh dan elemen serikat buruh, serikat petani mengorganisir demonstrasi besar-besaran yang melibatkan puluhan ribu buruh di depan Gedung DPR RI," kata Iqbal kepada Tribunnews.com, Selasa (7/6/2022).

Iqbal memastikan, untuk puluhan ribu elemen buruh yang ada di Jabodetabek pada tanggal 15 Juni akan menggeruduk Gedung DPR RI.

Baca juga: Viral, Video Detik-detik Polisi Banting Buruh Keluar dari Truk, Kapolres Minta Maaf

Baca juga: Peringati Hari Buruh Internasional, BPJS Ketenagakerjaan Bagikan Sembako kepada Karyawan di Kubar 

Baca juga: Peringati Hari Buruh Internasional, Partai Buruh Kaltim Gelar Aksi, Usung 18 Tuntutan

Namun di waktu yang sama, aksi serupa juga akan dilakukan di beberapa wilayah lainnya, termasuk Bandung, Surabaya, Makassar, hingga Ambon.

"Secara bersama aksi yang teroganisir di 34 provinsi yang sudah ada keberadaan partai Buruh bersama serikat-serikat buruh di 34 provinsi," ucap Iqbal.

Adapun untuk di Bandung, setidaknya ada 5 ribu buruh yang akan menggelar aksi tepatnya di depan Gedung Sate.

Jumlah buruh yang sama juga akan menghadiri aksi di Surabaya, selanjutnya akan ada ribuan buruh juga yang aksi di Serang, Banten.

Selanjutnya, di Batam ada sekitar 3 ribu buruh akan melakukan aksi, sedangkan di Makassar ada ratusan sampai ribuan buruh akan melakukan aksi.

Baca juga: Peringati Hari Buruh Internasional, Komunitas Vespa PPU Bakal Gelar Mods May Day

"Di Banjarmasin, Ternate, Ambon dan kota-kota industri lainnya di semarang ribuan buruh akan aksi," ucap Iqbal.

Kendati demikian, Iqbal tidak menjelaskan secara rinci alasan pihaknya menunda gelaran aksi serempak untuk menolak revisi UU PPP dan menolak disahkannya UU Omnibus-Law Cipta Kerja itu. (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Partai Buruh Pastikan Aksi Tolak Disahkannya Revisi UU PPP Diundur Jadi 15 Juni 2022, https://www.tribunnews.com/nasional/2022/06/07/partai-buruh-pastikan-aksi-tolak-disahkannya-revisi-uu-ppp-diundur-jadi-15-juni-2022.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved