Resep

Resep Telur Masak Mangut, Hidangan ala Bali yang Sulit Ditolak untuk Menu Makan Malam Ini

Sajian resep telur masak mangut ini punya rasa nikmat yang bikin kita sulit untuk menolaknya.

Editor: Diah Anggraeni
Sajian Sedap
Jika ingin menghadirkan menu makan malam akhir pekan dengan hidangan ala pulau Bali, contek resep telur masak mangut enak ini saja. 

TRIBUNKALTIM.CO - Sajian resep telur masak mangut ini punya rasa nikmat yang bikin kita sulit untuk menolaknya.

Meskipun rasanya sangat nikmat, untuk membuat resep telur masak mangut ini sangat lah mudah.

Jika ingin menghadirkan menu makan malam akhir pekan dengan hidangan ala pulau Bali, contek resep telur masak mangut enak ini saja.

 

 

 

Bahan-bahan

Bahan

  • 8 butir telur, rebus, goreng
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 3 buah cabai merah, potong serong setebal 1/2 cm
  • 3 buah cabai hijau, potong serong setebal 1/2 cm
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 750 ml santan, dari 1/2 btr kelapa
  • 3 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus

  • 4 butir kemiri, sangrai
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 8 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah
  • 2 buah cabai rawit
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 2 cm kencur

Langkah Pembuatan

  1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, lengkuas, serai, dan jahe sampai harum. Tambahkan cabai merah dan cabai hijau. Tumis sampai layu.

     

  2. Masukkan telur. Aduk rata.

     

  3. Tuang santan. Aduk hingga mendidih. Bubuhi garam dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai matang.

Sumber: Sajian Sedap
Rekomendasi untuk Anda
Resep Lainnya
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved