Ibu Kota Negara
Menteri Bahlil Optimis Pembangunan IKN, Dana Investor Asing Capai Rp 200 T, dari Negara Mana saja?
Menteri Investasi/Kepala BKPM optimis pembangunan IKN Nusantara Kaltim. Bahlil sebut dana investor asing capai Rp 200 triliun. Dari negara mana saja?
Yang sudah oke mereka akan masuk di IKN, dan beberapa investasi sektor yang lainnya ada yang masuk dari China, kemudian Korea, Taiwan beberapa negara Eropa pun dan mereka sudah menyampaikan penawarannya kepada kami," ucapnya.
Baca juga: Pejalan Kaki dan Bersepeda di IKN Nusantara, Presiden Jokowi: Kita Hargai Disana
Dirinya pun optimis, pada 2024 nanti, keinginan Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) ingin mengadakan upacara peringatan 17 Agustus di IKN dapat terwujud.
Insentif Usaha IKN
Kementerian Investasi (Kemeninvest) dipercayakan untuk menggodok rancangan peraturan pemerintah (RPP) terkait insentif bagi investor yang ingin menanamkan modalnya untuk usaha di IKN.
Tadinya, RPP insentif ini ditargetkan Oktober tahun ini rampung.
Namun, Bahlil akui masih butuh waktu tambahan untuk menyelesaikannya.
"Untuk insentif IKN kita lagi bahas sekarang RPP-nya lagi dibahas sama presiden.
Seharusnya selesainya di bulan Oktober ini.
Kebetulan PP untuk insentif itu komandannya di Kementerian investasi, jadi sekarang lagi dibahas.
Baca juga: Meski Dapat Obral Insentif, Calon Investor IKN Nusantara Butuh Kepastian Hukum
Kasih kami nafas sedikit. Insya Allah saya akan kejar untuk targetnya," ungkapnya.
Jokowi Dijadwalkan Arungi Perairan Teluk Balikpapan ke IKN Nusantara
Presiden Joko Widodo atau Jokowi dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kalimantan Timur ( Kaltim ) hari ini, Selasa (25/10/2022).
Di Kaltim, Jokowi khususnya akan berkunjung ke Balikpapan dan wilayah Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara.
Jokowi dijadwalkan akan naik kapal perang untuk mengarungi Perairan Teluk Balikpapan menuju lokasi IKN Nusantara.
Sebelumnya, tim pengamanan kunjungan Presiden Joko Widodo ke Kaltim, khususnya di Kota Samarinda, Kota Balikpapan dan lokasi pembangunan Ibu Kota Negara ( IKN ) telah melakukan berbagai skenario persiapan pengamanan.