Kabar Artis
Amanda Manopo Mulai Jadi Host Brownis, Postingan Ayu Ting Ting Diserbu Penggemar Minta Segera Pulang
Amanda Manopo mulai jadi host acara Brownis Trans TV, postingan Ayu Ting Ting diserbu penggemar, minta segera pulang ke Indonesia.
TRIBUNKALTIM.CO - Amanda Manopo mulai jadi host acara Brownis Trans TV, postingan Ayu Ting Ting diserbu penggemar.
Para penggemar Ayu Ting Ting berharap sang pedangdut bisa segera pulang ke Indonesia.
Seperti diketahui Ayu Ting Ting masih asyik liburan di luar negeri bareng keluarganya.
Menghilangnya pedangdut Ayu Ting Ting dari Brownis Trans TV membuat fans kangen. Padahal, posisinya digantikan Amanda Manopo.
Baca juga: Terkuak Di Balik Amanda Manopo Tinggalkan Sinetron Ikatan Cinta, Singgung Soal Karakter Andin
Diketahui, mantan bintang Sinetron Ikatan Cinta itu menjadi co-host Brownis Trans TV selama Ayu Ting Ting masih liburan di Eropa.
Lawan main Arya Saloka di Ikatan Cinta itu menjadi co-host Brownis Trans TV akan dimulai hari ini Senin (13/2/23).
Amanda Manopo yang baru saja hengkang dari sinetron Ikatan Cinta itu sepertinya mulai tertarik dengan dunia presenting.
Dalam program Brownis yang bertema talkshow itu, Amanda Manopo menggantikan pedangdut Ayu Ting Ting.
Demi tampil sebagai host, Amanda Manopo pun totalitas mengubah penampilannya.
Amanda Manopo seolah ingin melepaskan karakter Andin yang melekat pada sosoknya di sinetron Ikatan Cinta.
Sebelum jadi host, Amanda Manopo sempat diundang sebagai bintang tamu yang dipandu oleh Ruben Onsu, Wendy Cagur dan Ivan Gunawan.
Ketika itu, Ayu Ting Ting yang juga host di sana tidak hadir sebab masih berlibur ke Eropa.
Baca juga: Terungkap Alasan Sebenarnya Amanda Manopo Keluar dari Ikatan Cinta, Andin Sebut Ada Paksaan
Setelah jadi bintang tamu, Amanda Manopo mengabarkan kalau dirinya akan jadi host.
'Hi semua jangan lupa untuk saksikan aku di Trans TV di acara Brownis jam 12.30 karena aku akn co-host di sana,' kata Amanda Manopo mengutip video Instagram @amandamanopoupdatesz, Minggu (12/2/2023).
Mengaku sebagai orang yang introvert, Amanda Manopo kerap merasa stres setelah bertemu banyak orang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Kolase-foto-Ayu-Ting-Ting-dan-Amanda-Manopo-13223.jpg)