Ramadhan 2023
Rencana Jam Kerja ASN Penajam Paser Utara di Ramadhan, Jam 8 Pagi hingga 12 Siang
Kata Hamdam, jika sama dengan tahun sebelumnya, maka jam kerja ASN akan mengalami penyesuaian
Penulis: Nita Rahayu | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO, PENAJAM - Jam kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) pada bulan Ramadan 2023 ini akan disesuaikan.
Namun secara resmi belum disampaikan dalam bentuk edaran, lantaran instruksi tersebut belum diterima dari pemerintah pusat.
Demikian disampaikan Bupati Penajam Paser Utara, Hamdam kepada TribunKaltim.co pada Selasa (21/3/2023).
Kata Hamdam, jika sama dengan tahun sebelumnya, maka jam kerja ASN akan mengalami penyesuaian.
Baca juga: Kemenag Kaltim Gelar Rukyatul Hilal Awal Ramadhan 2023 Besok di Masjid Syah Mahmuddin Samarinda
Berlaku untuk yang memiliki jam kerja selama lima maupun enam hari.
Bagi instansi yang lima hari bekerja dalam seminggu, penyesuaian jam kerjanya mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 15.00 Wita.
Sementara yang bekerja selama enam hari dalam seminggu, mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 12.00 Wita.
"Akan ada penyesuaian dan menunggu arahan, biasanya ada arahan dari Kemenpan terkait jam kerja, kita pasti menyesuaikan," ungkapnya.
Baca juga: Satpol PP Akan Cari PNS Tana Tidung yang Bolos di Warung dan Pasar Saat Jam Kerja
Hamdam mengungkapkan, meski nantinya ada penyesuaian jam kerja, namun pelayanan kepada masyarakat tetap harus berjalan efektif.
Tugas dan tanggung jawab para pegawai, harus tetap dijalankan secara baik.
"Tetap harus bekerja dan melakukan pelayanan meskipun disesuaikan jam kerjanya," pungkasnya. (*)
Jadwal Imsak Balikpapan Hari Pertama hingga Terakhir Ramadhan 2024, Lengkap dengan Bacaan Niat Puasa |
![]() |
---|
Resep Sayur Ketupat Enak dengan Kuah Gurih untuk Sajian Lebaran Idul Fitri 2023, Bahan, Cara Membuat |
![]() |
---|
Ucapan Selamat Lebaran dengan Kata-kata Indah di Hari Idul Fitri 2023, Cocok Dibagi Lewat WhatsApp |
![]() |
---|
Bacaan Niat Zakat Fitrah 2023 Bahasa Arab dan Terjemahan, Lengkap Sama Tata Cara Bayar Zakat Fitrah |
![]() |
---|
Rahmad Mas’ud Center dan We Care IKN Generation Berbagi Bersama 400 Sahabat Panti di Balikpapan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.