Berita Kutim Terkini
KONI Kutim soal Pelantikan Pengurus Sampai Pemberian Bonus Atlet
Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kutai Timur, Rudi Hartono mengatakan proses pelantikan sendiri
Penulis: Rahmat Pratama | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kutai Timur, Rudi Hartono mengatakan proses pelantikan sendiri rencananya akan digelar pada 4 Mei mendatang.
Pria yang karibnya disapa Rudi tersebut mengatakan bahwa pihaknya sudah menerima SK pada 10 Maret 2023.
Walaupun belum ada pelantikan namun ia bersama anggota KONI Kutim yang lain sepakat untuk masuk kerja lebih awal.
"Kami memang sudah menerima SK dari tanggal 10 Maret kemarin walaupun belum dilantik akan tetapi kami harus kerja.Karena, kami mengingat betapa pentingnya atlet untuk mendapatkan bonus itu," tutur Rudi Hartono.
Baca juga: 79 Pengurus KONI Kutim Akan Dilantik Usai Lebaran Idul Fitri
Lanjut ia mengatakan bahwa pada saat pelantikan pengurus nanti akan ada penyerahan bonus atlet secara simbolis yang akan dilaksakan bulan mei nanti.
Pelantikan tersebut Rencananya akan digelar di Sangatta kabupaten Kutai timur.
Saat ditanya soal nominal bonus untuk atlet. Ia menjawab untuk peraih medali emas sebesar Rp 50 Juta, Medali Perak Rp 20 Juta dan untuk Medali perunggu Rp 10 Juta.
Baca juga: KONI Kutim Seleksi Ketua Umum Baru Periode 2023-2027
"Untuk persiapan Pra PON kita langsung start dan insyaallah akan ada event-event yang sudah direstui oleh pihak pemerintah setelah puasa ini," ucap Rudi Hartono.
Pihaknya menyebut saat ini KONI Kutim sedang mempersiapkan beberapa agenda kejuaraan - kejuaraan yang bersifat lokal.

Hal tersebut sekaligus untuk mempersiapkan atlet atlet yang sudah terpilih mengikuti Pra Pon nantinya.
"Kejuaraan-kejuaraan tersebut tengah dipersiapkan sekaligus untuk mempersiapkan atlet atlet kita yang terpilih nantinya," tutupnya. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.