Berita Penajam Terkini
PPU Bakal Jadi Pilot Project di Kaltim Penerapan Data Desa Presisi
Kunjungan Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik ke Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) ada beberapa agenda
Penulis: Nita Rahayu | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO, PENAJAM - Kunjungan Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik ke Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) ada beberapa agenda.
Selain untuk melihat potensi wisata PPU, juga untuk melakukan koordinasi langsung dengan para kepala desa yang ada di PPU.
Menurut Pj Bupati PPU Makmur Marbun, Gubernur Kaltim akan memimpin langsung dijadikannya PPU sebagai pilot project Data Desa Presisi (DPP) di Kaltim.
Seluruh desa di PPU akan membuat data presisi yang mudah diakses.
Informasi tentang PPU, mulai dari tingkat desa, akan diketahui dengan mudah, setelah adanya data presisi tersebut.
Baca juga: Makmur Marbun Temui Kemenkomarves, Bahas Rencana Pembangunan Tol Laut Penajam Paser Utara
Baca juga: Makmur Marbun Bersiap Sambut Presiden Jokowi, Dijadwalkan ke Bandara VVIP IKN Nusantara
"Pilot projectnya itu PPU, dulu kita mau bikin besok, kalau outputnya kita bikin program ya berdasarkan data itu saja," ungkapnya pada Minggu (22/10/2023).
Makmur menjelaskan bahwa ketika data itu terintegrasi maka juga bisa menjadi dasar, apabila ada program yang akan direalisasikan di PPU.
Juga bisa menjadi pertimbangan, untuk menentukan arah kebijakan kedepannya.
Nantinya, data jumlah penduduk perdesa, usia sekolah, jumlah lulusan sekolah, jumlah jalan yang masih rusak, hingga jumlah rumah yang butuh bantuan, akan dicantumkan dalam data presisi.
"Jadi kalau diklik itu nanti mudah diketahui jumlah rumah yang belum punya MCK, jalan yang masih rusak," sambungnya.
Baca juga: Pj Bupati Penajam Paser Utara Makmur Marbun Minta Suplay and Demand Pangan di Sepaku Terjaga
Akmal Malik mendatangi PPU diawal menjabat sebagai Pj Gubernur Kaltim.
PPU menjadi pilihan kunjungan, karena dianggap memiliki banyak potensi yang perlu pengembangan, disamping ia dan Pj Bupati PPU memiliki kedekatan tersendiri karena sama-sama berasal dari Bagian Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Malam ini, kata Pj Bupati PPU, para kepala SKPD, direktur Perumda, hingga Asisten di lingkup PPU diminta untuk berdiskusi dengan Pj Gubernur, terkait potensi apa saja yang bisa dilakukan pengembangan untuk kemajuan PPU.
"Dia kan Dirjen saya, saya direkturnya, jadi sering diskusi kita, ini sebentar malam saya minta ke semua kepala dinas, untuk berdiskusi untuk melihat apa yang perlu disinergikan," pungkasnya. (*)
| Tahun Depan APBD Penajam Paser Utara Terjun Bebas, Hanya Tersisa Rp1 Triliun |
|
|---|
| Polairud Polres Penajam Paser Utara Turut Penuhi Stok Darah di PMI, Semangat Kepedulian Sosial |
|
|---|
| Kendala Lahan Jadi Tantangan Pembentukan Koperasi Merah Putih di PPU |
|
|---|
| Kadis Pertanian PPU Dorong SPBU Khusus Petani Babulu, Solusi Atasi Rebutan Solar Bersubsidi |
|
|---|
| Momentum Hari Pahlawan, Sekda Tohar Ajak Warga PPU Jadi Pahlawan di Masa Kini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20231022-Pj-Bupati-PPU-Makmur-Marbun.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.