Kabar Artis

4 Barang Mewah Hadiah Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Sri Mulyani Pernah Sindir Pesawat untuk Anak

4 barang mewah pemberian Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Menteri Keuangan Sri Mulyani pernah sindir pesawat untuk anak.

Instagram @sandradewi88
Sandra Dewi dan suaminya Harvey Moeis. 4 barang mewah pemberian Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Menteri Keuangan Sri Mulyani pernah sindir pesawat untuk anak. 

Ketika itu, banyak warganet yang iri dengan kemewahan keluarga Sandra Dewi dan Harvey Moeis, sampai akhirnya ketahuan bahwa Harvey terlibat korupsi yang ditaksir merugikan negara hingga Rp 271 triliun.

Sebelumnya pada 10 Maret 2022 saat acara sosialisasi Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP) di Jawa Tengah, Sri Mulyani sempat menyinggung adanya seorang anak yang diberikan hadiah oleh orangtuanya pesawat.

"Sekarang ini di media sosial anak-anak yang baru berumur 2 tahun sudah diberikan hadiah pesawat. Bukan pesawat-pesawatan, pesawat beneran," kata Sri Mulyani yang dikutip Beritasatu.com dari channel YouTube Direktorat Jenderal Pajak, Sabtu (30/3/2023).

Dalam kesempatan itu, Sri Mulyani memang tidak menyebutkan nama Harvey Moeis atau Sandra Dewi, tetapi dia memberikan clue anak yang diberi pesawat tersebut berusia 2 tahun. Pernyataan ini disampaikan saat menjelaskan tentang orang-orang yang dimasukkan dalam perhitungan pajak.

"Jadi memang di Indonesia ada crazy rich, ada juga yang mendapatkan fasilitas luar biasa dari perusahaan. Itu yang dimasukkan dalam perhitungan pajak," kata Sri Mulyani.

Selain memiliki jet pribadi, koleksi mobil mewah Harvey Moeis juga cukup banyak. Misalnya Mercedes-Benz SLS AMG seharga Rp 9 miliar hingga Rp 10 miliar.

Koleksi lainnya mulai dari Toyota Alphard, Mini Cooper, Lexus LX 570, dan lainnya. Selain itu, Harvey juga dikenal sangat menyukai mobil Ferrari.

Baca juga: Terjawab Siapa Harvey Moeis yang Korupsi Rp 271 Triliun dan Kapan Sandra Dewi Menikah, Ini Biodata

Nasib Sandra Dewi

Tentu, banyak yang penasaran tentang bagaimana nasib Sandra Dewi setelah suaminya terseret dalam kasus korupsi PT Timah.

Ketut Sumedana, S.H., M.H., yang menjabat sebagai Kapuspenkum Kejagung RI, memberikan pernyataannya terkait nasib sang artis.

"Kalau ke depannya dikenakan tindak pidana pencucian uang (TPPU) itu nanti penyidik yang menentukan," kata Ketut melalui sambungan video, Kamis (28/3/2024).

Sejauh ini Ketut belum mau banyak memberikan pernyataan terkait hal itu. Namun ia menyebut ada kemungkinan Sandra Dewi ikut terseret kasus serupa.

"Kita belum bisa bicara kemungkinan, karena, apa yang sudah dilakukan semua kemungkinan bisa terjadi," ujar Ketut.

Lebih lanjut, saat ini Harvey Moeis harus mempertanggungjawabkan apa yang telah dilakukan. Sebab status Harvey kini telah naik menjadi tersangka.

"Mereka harus bertanggung jawab apa yang mereka lakukan siapa uang menyembunyikan keuangan negara dan apa yang mereka lakukan itu dulu inti dari para tersangka," tandasnya.

Baca juga: Sandra Dewi Dicopot sebagai Brand Ambassador, Imbas Kasus Harvey Moeis? Penjelasan Pihak Terkait

Sumber: Tribun Timur
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved