Berita Nasional Terkini

Rekam Jejak Jessica Wongso, Terpidana Kasus Kopi Sianida 2016 yang Bebas Bersyarat Hari Ini

Terpidana kasus kopi sianida, Jessica Kumala Wongso akan bebas bersyarat hari ini, Minggu (18/8/2024).

Editor: Heriani AM
Kompas.com
Jessica Kumala Wongso usai menjalani sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (27/10/2016). Terpidana kasus kopi sianida, Jessica Kumala Wongso akan bebas bersyarat hari ini, Minggu (18/8/2024). 

Di video itu, tampak gerakan tangan Jesicca terhalang oleh daun.

Kemudian dekat tangan itu juga ada benda mirip papper bag.

Lalu tangan itu seolah seperti sedang melakukan gerakan menaruh sesuatu.

Namun apa yang ditaruh pada video itu tidak terlihat jelas. Pun benda yang dimasukkan sesuatu itu juga tidak tampak.

Diyakini setelah itu Jessica kembali memasukkan sianida ke dalam sedotan Mirna.

Baca juga: Ayah Mirna Salihin Mendadak Minta Maaf, Akui Merasa Malu dengan Pengacara Jessica Wongso

Kronologi Kasus Kopi Sianida

Jessica Wongso lahir di Jakarta 9 Oktober 1988.

Jessica bersekolah di Jubilee School Jakarta dan lulus pada tahun 2008.

Setelah lulus, ia mengikuti orang tuanya pindah ke Australia.

Di sana, ia melanjutkan studinya di Billyblue College Sydney, mengambil jurusan desain grafis.

Dia tinggal di Australia selama 7 tahun hingga 2015.

Setelah lulus kuliah, ia sempat mencari pekerjaan di Australia, namun tidak membuahkan hasil.

Akhirnya, ia kembali ke Indonesia, pindah ke rumah keluarganya di Jakarta Utara, dan mencari pekerjaan di Indonesia.

Jessica dikenal sebagai sosok yang hobi menggambar hal ini terbukti dari jurusan yang ia ambil ketika kuliah di Australia.

Baca juga: Surat Jessica Wongso untuk Otto Hasibuan, Beri Dukungan ke Pengacaranya Imbas Film Ice Cold Viral

Menurut orang tuanya, Imelda Wongso, Jessica juga merupakan anak yang pendiam dan gemar bermain komputer.

Ia dikenal sebagai pribadi yang tenang dan manja, bahkan kepada orang tuanya.

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved