Berita Balikpapan Terkini

PDAM Balikpapan Berencana Jalin Kerja Sama dengan PT Arsari untuk Penyediaan Air Baku

PT Arsari akan menyiapkan dan menyalurkan air curah hingga ke wilayah Balikpapan

Penulis: Siti Zubaidah | Editor: Nur Pratama
TribunKaltim.co/Siti Zubaidah
AIR BAKU - Direktur Utama PTMB Balikpapan Yudhi Sabaruddin pada saat menghadiri acara lingkungan beberapa waktu lalu. (TribunKaltim.co/Siti Zubaidah) 

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota Balikpapan melalui Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) atau yang dikenal dengan PDAM Balikpapan, berencana menjalin kerja sama dengan PT Arsari untuk penyediaan air baku bagi kebutuhan masyarakat Kota Balikpapan.

Direktur Utama PTMB Balikpapan, Yudhi Sabaruddin, mengatakan bahwa kerja sama ini masih dalam tahap awal, di mana PT Arsari tengah menyusun feasibility study (FS) untuk menentukan kelayakan proyek tersebut.

“Untuk saat ini PT Arsari masih menyusun FS. Jadi semua masih dikaji mulai dari lokasi, luas bendungan, hingga volume air yang bisa disalurkan. Nanti baru jelas setelah hasil FS keluar, apakah proyek ini feasible atau tidak,” ujar Yudhi.

Baca juga: Apel Ojol Kamtibmas di Balikpapan, Wujud Sinergi Pengemudi dan Kepolisian Jaga Keamanan Kota

Menurutnya, skema kerja sama yang direncanakan adalah pembelian air curah oleh PDAM Balikpapan.

PT Arsari akan menyiapkan dan menyalurkan air curah hingga ke wilayah Balikpapan, sementara PDAM akan menerima dan mendistribusikannya kepada masyarakat.

“Mereka (PT Arsari) menyiapkan air curah sampai ke Balikpapan. Kami di PDAM nanti yang menyalurkan ke pelanggan,” jelasnya.

Yudhi menambahkan, bendungan yang akan digunakan PT Arsari untuk memasok air bukan Bendungan Sepaku Semoi, melainkan bendungan baru yang akan dibangun di dekat kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Lokasinya bukan di Bendungan Sepaku Semoi, karena itu milik IKN. PT Arsari akan membangun bendungan sendiri di area sekitar IKN,” ungkapnya.

Yudhi menegaskan, keuntungan kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat ketahanan pasokan air baku Balikpapan yang selama ini sangat bergantung pada sumber dari luar kota.

“Kalau hasil FS menunjukkan layak, tentu ini akan menjadi tambahan sumber air baku yang penting bagi Balikpapan,” ungkapnya. (*) 

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved