Acara Donor Darah Jelang Dirgahayu TNI, Pangdam Mengaku Kecewa Lantaran. . .

Pangdam VI Mulawarman, Mayjen TNI Johny L Tobing saat ditemui Tribunkaltim.co di sela kegiatan mengungkapkan kekecewaannya dalam acara donor darah

tribunkaltim.co/muhammad fachri ramadhani
Donor darah dalam rangka Dirgahayu ke-71 TNI 

Laporan Wartawan Tribunkaltim.co, Muhammad Fachri Ramadhani

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Aula Makodam VI Mulawarman dipenuhi ratusan prajurit dan istri TNI Angkatan Darat (AD), Angakatan Udara (AU) dan Angkatan Laut (AL) wilayah Balikpapan yang antre ingin mendonorkan darahnya, Selasa (4/10/2016).

Kegiatan donor darah tersebut dalam rangka memperingati Dirgahayu ke 71 TNI Tahun 2016. Sebanyak 250 kantong darah disiapkan Kodam VI Mulawarman bekerjasama dengan PMI Balikpapan.

Lebih dari 350 orang yang mendaftarkan dirinya sebagai pendonor.

Pangdam VI Mulawarman, Mayor Jenderal  TNI Johny L Tobing saat ditemui Tribunkaltim.co di sela kegiatan mengungkapkan kekecewaannya. 

Tapi, bukan karena acara tak berlangsung lancar. Namun perkara dirinya yang tak bisa menjadi pendonor pada kesempatan tersebut.


Pangdam VI Mulawarman, Mayjen TNI Johny L Tobing harus puas hanya meninjau kegiatan donor darah. Ia tidak dapat ikut donor karena baru bulan Juli lalu mendonorkan darahnya. (tribunkaltim.co/muhammad fachri ramadhani)

"Untuk sekarang saya belum bisa donor, karena bulan 7 lalu barusan donor darah. Jadi belum lewat 3 bulan, mungkin event lainnya nanti saya donor," kata Jenderal Bintang 2 tersebut.

"Setiap tahun mesti rutin saya donor darah mininal 2 kali, biasanya bulan 6 dan bulan 12. Kemarin saja telat 1 bulan. Tapi saya gak pake kartu donor segala," tambahnya.

Menurutnya kegiatan donor darah merupakan kontribusi nyata TNI dalam mendukung ketersediaan kantung darah di Bank darah khususnya di Kalimantan.

"Terima kasih buat para pendonor hari ini. Semoga darah yang kita sumbang dapat bermanfaat bagi orang banyak," harapnya. (*)

***

Baca berita unik, menarik, eksklusif dan lengkap di Harian Pagi TRIBUN KALTIM

Perbarui informasi terkini, klik  www.TribunKaltim.co

Dan bergabunglah dengan medsos:

Join BBM Channel - PIN BBM C003408F9, Like fan page Facebook TribunKaltim.co,  follow Twitter @tribunkaltim serta tonton video streaming Youtube TribunKaltim

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved