Dimas Kanjeng Ditangkap

Transfer Mahar hingga Rp 600 Juta, Pengikut Dimas Kanjeng Hanya Dapat Cincin Batu Akik

Bahkan, dirinya sempat dimintai tolong oleh adiknya itu untuk mentransfer uang senilai Rp 50 juta.

Net/Google
Ilustrasi 

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Seorang korban Dimas Kanjeng Taat Pribadi, Novi (48) warga Jalan Kadrie Oening menjelaskan, adiknya atas nama Hartono merupakan salah satu jemaah maupun pengikut majeis taklim tersebut.

Selain sering mengikuti kegiatan dan pengajian majelis taklim itu, adiknya juga kerap mengirimkan sejumlah uang berupa mahar ke salah satu pengikut Dimas Kanjeng Taat Pribadi.

Bahkan, dirinya sempat dimintai tolong oleh adiknya itu untuk mentransfer uang senilai Rp 50 juta.

Baca: Dua Foto Besar yang Dipajang di Depan Yayasan Padepokan Dimas Kanjeng Samarinda Dilepas

"Saya pernah dimintai untuk transfer uang senilai Rp 50 juta pada April tahun ini. Sebelumnya adik saya ini sudah pernah transfer hingga Rp 600 juta, dan uangnya tidak pernah kembali," tuturnya.

Tak hanya adik saja yang melakukan transfer sejumlah uang sebagai mahar, namun ibunya juga kerap melakukan transfer dan mengikuti kegiatan di majelis taklim.

"Ibu saya juga transfer, saya sudah pernah bilang sama mereka jika itu tidak benar, tapi tetap saja ditransfer," ungkapnya.

Baca: Sultan di Padepokan Dimas Kanjeng yang Simpan Uang Rp 1 T Menghilang

"Adik saya juga sering bolak-balik Samarinda Probolinggo, pusat padepokan Dimas Kanjeng, entah ngapain. Pulang biasanya bawa gelang dan cincin, tapi hanya cincin dari batu akik, kotak yang katanya ATM tidak dikasih," tambahnya.

Selain itu, diduga pengikut padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi juga berasal dari anggota kepolisian, bahkan diduga ada juga anggota DPRD Kaltim yang kerap mengikuti majelis taklim tersebut. (*)

***

Baca berita unik, menarik, eksklusif dan lengkap di Harian Pagi TRIBUN KALTIM

Perbarui informasi terkini, klik  www.TribunKaltim.co

Dan bergabunglah dengan medsos:

Join BBM Channel - PIN BBM C003408F9, Like fan page Facebook TribunKaltim.co,  follow Twitter @tribunkaltim serta tonton video streaming Youtube TribunKaltim


Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved