Risalah

Menutup Mata Jin, Begini Bacaannya

Untuk itu, Al Qur’an menjelaskan, bahwa golongan jin dan syetan bisa melihat manusia sedangkan manusia tidak bisa melihat mereka.

INTERNET
Ilustrasi 

TRIBUNKALTIM.CO - Allah menciptakan manusia, malaikat dan jin. Namun manusia merupakan makhluk kasar yang bisa dilihat, diraba dan sebagainya.

Sementara Malaikat dan bangsa jin adalah makhluk ghaib atau halus yang tidak dilihat secara kasat mata.

Untuk itu, Al Qur’an menjelaskan, bahwa golongan jin dan syetan bisa melihat manusia sedangkan manusia tidak bisa melihat mereka.

Nah, bagaimana agar jin tidak bisa melihat kita, khususnya ketika kita membuka aurat di rumah?

Untungnya Rasulullah telah mengajarkan cara menutup penglihatan jin seperti dilansir bersamadakwah.com.

(Baca juga: Benarkah Zaman Umat Islam Tersisa 27 Tahun? )

Ayat yang menunjukkan bahwa syetan dari kalangan jin bisa melihat manusia adalah surat Al A’raf ayat 27:

إِنَّهُ يَرَاكُمْ هُوَ وَقَبِيلُهُ مِنْ حَيْثُ لاَ تَرَوْنَهُمْ

”Sesungguhnya, iblis dan golongannya bisa melihat kamu dari suatu tempat yang (di sana) kamu tidak bisa melihat mereka.” (Qs. Al-A’raf:27).

Ayat ini juga menjadi dalil bahwa manusia tidak bisa melihat jin dalam bentuknya yang asli.

Kecuali orang-orang yang dikecualikan seperti Nabi Muhammad dan Nabi Sulaiman.

(Baca juga: Kisah Anak Penghafal Alquran yang Masih Cinta Ibunya Seorang Pendeta)

Nah, cara menutup penglihatan jin agar jin tidak melihat (aurat) kita ketika kita membuka pakaian atau ganti baju, Rasulullah mengajarkannya kepada kita. Beliau bersabda:

ستر ما بين أعين الجن و عورات بني آدم إذا وضع أحدهم ثوبه أن يقول : بسم الله

“Yang bisa menghalangi pandangan mata jin dan aurat anak Adam (manusia) adalah ketika hendak menanggalkan pakaian hendaklah membaca Bismillah” (HR. As Suyuthi, shahih menurut Al Albani)

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved