Kabar Artis
Tasya Kamila dan Putri Titian Curhat Mati Lampu, Khawatir Soal ASI di Freezer hingga CCTV
Putri Titian dan Tasya Kamila punya kekhawiran tersendiri ketika terjadi mati lampu ini, apalagi keduanya memiliki anak yang masih bayi.
Tasya Kamila yang kini jadi ibu baru juga alami kepanikan karena mati lampu.
Sedang berada di luar kota, Tasya Kamila telah siapkan ASIP (ASI Perahan) untuk sang buah hati.
Agar tetap segar dan tidak rusak, ASIP pun ditempatkan di kulkas.
Mendengar berita mati lampu ini, Tasya pun panik dan takut ASIP-nya tak bisa diselamatkan hingga mention ke IG PLN dan tanyakan kapan listrik akan menyala lagi.
"Lagi di luar kota, katanya di rumah mati lampu.
Langsung panik minta orang rumah buat selamatkan stok ASIP yang aku simpan di freezer.
Dear @pln_id , kira-kira sampai kapan yaa mati lampunya?
Aku harus gimana ni buat menyelamatkan ASI perahku? (emoji)," tulis Tasya dengan disisipi beberapa emoji dan sticker.

Baca Juga:
Mati Lampu di Jakarta dan Jawa Barat, Kereta Api Listrik Berhenti Beroperasi, Ini Penyebabnya
Tasya Kamila Curhat Putranya Dapat Komentar Soal Fisik, Kesal Kenapa Ada Orang Body Shaming Bayi
Lama tak Muncul di TV, Begini 10 Potret Transformasi Putri Titian yang Hari Ini Berumur 28 Tahun
BREAKING NEWS - Duel PSIS Semarang vs Sriwijaya FC Terhenti Gara-gara Mati Lampu
Beberapa Daerah Masih Mati Lampu
Executive Vice President Komunikasi Korporat dan CSR PT PLN, Dwi Suryo Abdullah mengatakan, pihaknya belum dapat memastikan kapan aliran listrik di Jakarta kembali normal.