Kabar Artis
Mobil yang Ditumpangi Ziva Magnolya Ditabrak Truk, Update Kondisi Penyanyi Jebolan Indonesian Idol
Mobil yang ditumpangi Ziva Magnolya ditabrak truk, begini update kondisi penyanyi muda jebolan Indonesian Idol ini
TRIBUNKALTIM.CO - Mobil yang ditumpangi Ziva Magnolya ditabrak truk, begini update kondisi penyanyi muda jebolan Indonesian Idol ini
Kecelakaan melibatkan mobil yang ditumpangi Ziva Magnolya terjadi Kamis (25/6/2020) lalu.
Kecelakaan tersebut terjadi hanya sehari sebelum penyanyi muda jebolan Indonesian Idol itu merilis single barunya, begini update kondisi Ziva Magnolya.
Update kondisi Ziva Magnolya Indonesian Idol ini diceritakan sendiri oleh penyanyi 19 tahun tersebut melalui media sosial.
Mengutip postingan Instagram Story Ziva pada (25/6/2020), penyanyi jebolan ajang berbakat itu mengabarkan dirinya mengalami kejadian nahas di jalan.

Ziva Magnolya mengabarkan mobilnya ditabrak truk.
• Saat Sandiaga Uno Menanyakan Kutukan Juara 1 Indonesian Idol, Lyodra Beri Jawaban Begini
• Kabar Mengejutkan 7 Juara Indonesian Idol Kini, Ada Kariernya Malah Nyungsep hingga Lagi Dipenjara
• Setelah Indonesian Idol, Maia Estianty Bertemu Ahmad Dhani di RCM, Dewa Budjana Sebut Grup Band Baru
• Pertarungan Hidup Mati Lyodra dan Tiara di Indonesian Idol Malam Ini, Ariel NOAH dan BCL Hadir?
Akibat kejadian tersebut, ban depan mobil Ziva Magnolya terlihat mengalami masalah.
'Ditabrak truk tak bertanggung jawab,' tulis Ziva Magnolya dalam postingannya.
Tampaknya truk yang menabrak mobil Ziva Magnolya tidak menunjukkan itikad baik.
Meski begitu, sejumlah montir terlihat telah membantu Ziva Magnolya memperbaiki mobilnya.

Gadis berusia 19 tahun itu juga menegaskan bahwa kondisinya baik-baik saja.
Ziva Magnolya pun berterima kasih kepada semua pihak yang telah mengkhawatirkannya.
'Thankyou yang udah nanyain keadaan aku.
• Kedapatan Sedang Berduaan dengan Suaminya, Sang Istri Malah Dihajar Pasangan Selingkuh
• Sehari Setelah Jokowi Minta Covid-19 Jatim Ditekan, Jumlah Kasus Corona Jawa Timur Lampaui Jakarta
Akunya baik-baik aja kok tapi mobilku tidak hahaha,' beber Ziva Magnolya.
Sebagai informasi pula, pada Jumat (26/6/2020) atau sehari setelah mobilnya ditabrak, Ziva Magnolya ternyata memiliki agenda penting.
Ziva Magnolya tampak merilis single terbarunya yang bertajuk Tak Sanggup Melupa.
Single tersebut telah bisa dinikmati lewat sejumlah platform musik.
"Seneng bangeeeett Lagu "Tak Sanggup Melupa " #TerlanjurMencinta udah bisa kamu dengerin di semua platform musik favorit kamu!
ohiya Zivellas, Tonton juga lyric videonya di Youtube Channel aku ya!,' ungkap Ziva Magnolya Jumat (26/6/2020).
Dalam single terbarunya Tak Sanggup Melupa, Ziva Magnolya tidak sendiri.
Artis asal Jakarta ini berkolaborasi dengan 2 mantan kontestan Indonesian Idol lainnya yaitu Lyodra Ginting dan Tiara Andini.

Seperti dalam siaran pers yang diterima ANTARA, Jumat, lagu yang dirilis label rekaman Universal Music Indonesia itu ciptaan dan hasil aransemen musisi sekaligus pencipta lagu populer di Indonesia, Yovie Widianto.
• Putri Sulung John Kei Sedih, Harapan Melan Refra pada Ayahnya, Terungkap Pesan John Kei soal Nus Kei
• Catatan Baru Lonjakan Covid-19 di Surabaya Mengkhawatirkan, 7.564 Terkonfirmasi Positif
Alasan mereka meluncurkan single itu bukan untuk membandingkan mana yang terbaik, tetapi ingin menyajikan keunikan masing-masing dari sisi karakter vokal.
Aransemen ketiga single "Terlanjur Mencita" pun dibedakan, walau struktur dan warna pop-nya terdengar sama.
Dalam single milik Ziva, Yovie mengedepankan suara synthtesizer di beberapa part lagunya.
Untuk Lyodra, aransemennya dibuat lebih harmonis - penambahan suara-suara instrumen orkestra menjadi fill-in yang pas dengan karakter vokalnya.
Sementara, di versi single yang dibawakan oleh Tiara, nuansa dari warna musik pop ballad lebih terdengar dengan adanya dominasi suara keyboard dan piano yang lebih sederhana, sendu dan menyejukkan.
Selain itu, meskipun judul utama single ketiga penyanyi #TerlanjurMencinta, ada judul tambahan berbeda.
Untuk Lyodra “Mengapa Kita #TerlanjurMencinta”, untuk Tiara “Maafkan Aku #TerlanjurMencinta”, dan untuk Ziva “Tak Sanggup Melupa #TerlanjurMencinta”.
Lagu Terlanjur Mencinta bercerita tentang harapan dari sebuah kisah cinta yang mungkin tidak akan bisa disatukan.
Kisah ini mungkin pernah orang-orang alami. Yovie lalu membungkusnya dengan lirik yang relatif mudah dipahami dan diingat untuk dinyanyikan oleh siapa pun. (Antaranews).
Tonton video-nya di bawah ini:
• Nama Anies & Sandi Disinggung, Tengku Zul Bocorkan Cara Agar Prabowo Lebih Pasti Menang Pilpres 2024
• Artis TikTok India Siya Kakkar Meninggal Dunia, Diduga Bunuh Diri, Manajer: Bukan Masalah Pekerjaan
• Prakiraan Cuaca 33 Kota, Hari Ini Sabtu 27 Juni 2020, Peringatan Dini BMKG Wilayah Kalimantan Timur
• Jadwal Acara TV Hari Ini Sabtu 27 Juni 2020 RCTI SCTV Trans TV, Drakor Indosiar, Mega Bollywood ANTV
Ikuti >>>> Update Kabar Artis
(*)
Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul Kondisi Ziva Magnolya Indonesian Idol Usai Mobilnya Ditabrak Truk, Sehari Sebelum Rilis Single Baru, https://suryamalang.tribunnews.com/2020/06/26/kondisi-ziva-magnolya-indonesian-idol-usai-mobilnya-ditabrak-truk-sehari-sebelum-rilis-single-baru?page=all.
Penulis: Sarah Elnyora
Editor: Adrianus Adhi