Virus Corona di Balikpapan
Anggaran Penanganan Banjir di Balikpapan Kena Refocusing Corona, Berikut Rincian Dana Membuat 3 DAS
Anggaran penanganan banjir di Balikpapan kena refocusing Corona, Berikut rincian dana dalam membuat infrastruktur 3 DAS di Kota Balikpapan.
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Anggaran penanganan banjir di Balikpapan kena refocusing Corona, Berikut rincian dana dalam membuat infrastruktur 3 DAS di Kota Balikpapan Kalimantan Timur.
Penanggulangan banjir terus menjadi pekerjaan rumah bagi Pemkot Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur tiap tahunnya.
Kendati pemkot telah melakukan sejumlah upaya penanggulangan, namun banjir masih terus terjadi dan mengancam warga Kota Minyak, julukan Kota Balikpapan.
Penanganan banjir terus dianggarkan pemerintah hingga ratusan miliar rupiah, meskipun di tengah pandemi harus mengalami refocusing.
Baca Juga: Masih Zona Orange Covid-19, Jam Malam di Balikpapan Masih Berlaku
Baca Juga: Kronologi Kasus yang Menjerat Anggota DPRD Balikpapan, Kini Telah Dijebloskan di Lapas Klas IIA
Sedangkan banjir merupakan masalah yang masih harus dientaskan Pemerintah Kota Balikpapan setiap tahunnya, namun butuh anggaran dan tenaga lebih untuk bisa menuntaskan permasalahan banjir yang kerap terjadi.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Balikpapan, Agus Budi mengatakan, butuh anggaran triliunan rupiah untuk menangani banjir.
“Kebutuhan banjir kalau mau selesai lebih dari Rp 4 triliun, kalau mau diselesaikan secara keseluruhan,” ujarnya.
Baca Juga: BERITA FOTO Prosesi Pemakaman Bupati Berau Muharram di TPU Km 15 Balikpapan
Baca Juga: BERITA FOTO Prosesi Pelepasan Sampai Penguburan Almarhum Bupati Berau Muharram di Balikpapan
Namun, kata Agus Budi, apabila hanya untuk normalisasi 3 Daerah Aliran Sungai (DAS) prioritas yang menyebabkan banjir.
Seperti di sebagian wilayah DAS Ampal, Klandasan Kecil dan Manggar Kecil, maka membutuhkan dana sekitar Rp 1,9 triliun.
Rinciannya adalah: