Pilkada kaltara

Karo Ops Polda Kaltara Mengaku Siap Menghadapi Masa Tenang Pilkada Serentak

Kepolisian Daerah Kalimantan Utara atau Polda Kaltara mengaku siap memasuki masa tenang Pilkada Serentak 2020.

Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTIM.CO, MAULANA ILHAMI FAWDI
Karo Ops Polda Kaltara, Kombes Pol Prasojo Wibowo usai Apel Kesiapan Pilkada Serentak 2020 di Lapangan Agathis Tanjung Selor (3/12/2020). TRIBUNKALTIM.CO, MAULANA ILHAMI FAWDI 

TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR - Kepolisian Daerah Kalimantan Utara atau Polda Kaltara mengaku siap memasuki masa tenang Pilkada Serentak 2020.

Hal ini disampaikan Karo Ops Polda Kaltara, Kombes Pol Prasojo Wibowo usai apel kesiapan pilkada di Lapangan Agathis Tanjung Selor.

Pada masa tenang, jajaran Polda Kaltara, siap untuk membantu Bawaslu dalan menertibkan alat peraga kampanye.

Baca juga: Ini Pesan Pjs Gubernur Kaltara pada Apel Kesiapan Pilkada Serentak 2020

Baca juga: Bawaslu Kaltara Beber 72 Jenis Pelanggaran Pilkada, Terbanyak Pelanggaran Administrasi

"Kami akan patroli saat masa tenang, kita backup Bawaslu untuk tertibkan alat peraga, karena tidak boleh ada lagi alat peraga saat masa tenang," ujar Karo Ops Polda Kaltara, Kombes Pol Prasojo Wibowo, pada Kamis (3/12/2020).

Selain menertibkan alat peraga kampanye, pihaknya juga mengantisipasi politik uang jelang pencoblosan.

"Serangan fajar, serangan subuh, karena kemungkinan terjadinya tinggi saat masa tenang, ini terus kami antisipasi," ujarnya.

Baca juga: Berikrar Netral, Ini Empat Butir Deklarasi ASN Pemkot Tarakan Hadapi Pilkada Kaltara 2020

Baca juga: Klaim Surveinya Teratas di Pilgub Kaltara, Irianto Lambrie Tetap Kerja Keras Hingga Pemungutan Suara

Untuk jumlah personel, Karo Ops Polda Kaltara mengatakan, jumlahnya mencapai 2.300 personel, yang terdiri atas 1.600 personel kepolisian dan 700 personel TNI.

Diketahui, masa tenang Pilkada serentak akan dimulai pada tanggal 6-8 Desember 2020, dimana pada Rabu, 9 Desember 2020 dilaksanakan hari pencoblosan.

( TribunKaltara.com / Maulana Ilhami Fawdi )

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved