Kabar Artis

Orangtua Aurel di Undangan Lamaran Atta Halilintar Jadi Sorotan, Ada Nama Ashanty dan Krisdayanti

Resepsi maupun rencana pernikahan Aurel Hermansyah dengan Atta Halilintar tak lama lagi akan dilangsungkan

Kolase TribunKaltim.co
Orangtua Aurel di Undangan Lamaran Atta Halilintar Jadi Sorotan, Ada Nama Ashanty dan Krisdayanti 

TRIBUNKALTIM.CO - Lamaran, serta resepsi pernikahan Aurel Hermansyah dengan Atta Halilintar tak lama lagi akan dilangsungkan.

Kendati tanggal acara masih dirahasiakan oleh kedua belah pihak, namun tanda-tanda akan berlangsung dalam waktu dekat sudah diketahui.

Pasalnya, belum lama ini Atta Halilintar memposting kertas lamaran di instagram story-nya.

Namun, ada hal yang membuat netizen salah fokus dengan kertas lamaran tersebut.

Ya, rencana pernikahan youtuber Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah kian dimatangkan.

Lihat saja, sejumlah persiapan pernikahan pun tengah dilakukan oleh Atta bersama anak Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu.

Baca juga: Latihan Ijab Kabul, Atta Halilintar Bikin Aurel Hermansyah Kesal, Salah Sebut Nama Berkali-kali

Baca juga: Cekcok dan Pisah Ranjang dengan Ashanty Jadi Berkah Buat Anang, Penyebabnya Terkuak, Akibat Aurel

Begitu juga acara lamaran dari pihak keluarga Atta Halilintar kepada keluarga Ashanty dan Anang Hermansyah.

Melalui instagram story Atta, dia memamerkan kertas lamaran yang diberikan kepada keluarga Aurel.

Di surat itu terlihat nama dua keluarga calon mempelai pria dan wanita, yaitu Atta dan Aurel.

Namun nama penulisan di kertas lamaran itu jadi buat salah fokus.

Karena dalam kertas tersebut ada nama ibu sambung Aurel yakni Ashanty, dan ibu yang melahirkan Aurel, yakni Krisdayanti.

"LAMARAN. Aureli Hermansyah (Aurel) putri tercinta dari Bpk. Anang Hermansyah & Ibu Ashanty, anak dari Ibu Krisdayanti."

"Muhammad Attamimi Halilintar (Atta), putra dari Bpk. Halilintar Anofial Asmid dan Ibu Lenggogeni Faruk," tulis nama yang tertera di surat lamaran.

Baca juga: Krisdayanti Tak Izinkan Aurel dan Atta Gelar Resepsi di GBK, Nasib Pernikahan Putri Anang Hermansyah

Baca juga: Ashanty Beber Rahasia dengan Rina Gunawan, Ada Perjuangan yang Belum Tuntas, Bawa Nama Aurel

Meski begitu belum diketahui kapan acara lamaran digelar, namun Atta dan Aurel kini sedang sibuk menyiapkan hari pernikahan mereka.

Mereka sudah mulai melakukan fitting baju pengantin hingga survei tempat untuk akad nikah mereka.

Atta dan Aurel akan menggunakan dua konsep di pernikahan mereka.

Mereka akan mengungsung konsep adat Jawa dan Minang.

Desainer Soal Gaun Pengantin

Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan digelar dalam waktu dekat.

Segala persiapan pernikahan pun sudah mulai dilakukan oleh Aurel dan Atta.

Salah satunya mereka sedang melakukan fitting untuk baju pernikahannya.

Sang desainer, Vera Anggraini pun mengaku bukanlah mudah membuat baju pengantin dengan waktu yang sangat singkat.

"Ini waktunya mepet banget ya," kata Vera Anggraini dikutip Grid.ID dari kanal Youtube Infoline, Senin (8/3/2021).

Menurut penjelasan dari perancang busana pernikahan mereka, nampaknya Atta dan Aurel akan melaksanakan akad nikah di Masjid Istiqlal.

Baca juga: Update Kondisi Rumah Anang Hermansyah, Ayah Aurel Kaget Dapat Kabar Ashanty Meninggal, Ini Faktanya

Baca juga: Tak Didampingi Aurel saat Survei Lokasi Pernikahan, Atta Halilintar Syok Tahu Harga Sewa Stadion GBK

Karena beberapa waktu lalu Atta sempat survei beberapa tempat akad dan syukuran.

"Mereka mintanya tradisional yah, cuma konsepnya karena di masjid terus kedua biar kelihatan lebih praktis jadi bukan yang Jawa-Jawa banget tapi tetap ada Jawa-nya," ujar Vera.

Postingan Atta Halilintar
Postingan Atta Halilintar (Tangkap layar Instagram @attahalilintar)

"Ya karena Mas Anang ada Jawa-nya kan jadi tetap ada Jawa-nya, jadi pakai adat Jawa dan batik terus bajunya klasik," sambungnya.

Sementara itu, Vera cukup terkejut dengan keinginan model baju pengantin Aurel.

Sebab Aurel yang terlihat glamour justru ingin terlihat simpel dan elegan.

Aurel kebetulan karakternya agak surprise ya, aku pinginnya yang elegan cantik khasnya mba vera aku percayaka," ucap Vera.

Untuk perkiraan penyelesaian baju pengantin Atta dan Aurel, Vera sebisa mungkin menyelesaikan dalam satu bulan ini.

Mengingat jadwal yang direncanakan untuk akad nikah pada 21 Maret mendatang.

Sebab ia mengatakan standar pengerjaan baju untuk pernikahan adalah 3-4 bulan.

"Kalau normal tuh biasanya 3-4 bulan, ini buat Aurel waduh," ucapnya.

Akan tetapi, Vera pun tak ingin menspesialkan orang tertentu.
Baginya semua klien yang membuat baju padanya adalah spesial.

"Kalo semua klien bagi saya itu spesial. Bukan hanya Atta Aurel aja tapi semua pelanggan yang saya buat bajunya spesial," tuturnya.

Sementara itu, bakal jadi calon istri Atta Halilintar, kebiasaan buruk Aurel Hermansyah suka keluar malam dibongkar Ashanty.

Kedekatan antara Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah membuat penasaran banyak pihak.

Tidak secara blak-blakan mengungkap hubungan keduanya, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah saling bertukar isyarat menunjukkan kedekatannya.

Bahkan, keluarga Gen Halilintar menyambut gembira kedekatan Aurel Hermansyah dengan sulung dari 11 bersaudara tersebut.

Nah, pada video di kanal YouTube Atta Halilintar yang tayang 7 Februari 2020 kemarin, pengakuan lain juga dibuat Aurel Hermansyah.

Yang mana putri sambung Ashanty itu menyebut kalau dirinya telah mampu 'mengubah' Atta Halilintar ke arah positif.

Begitu pula dengan Aurel Hermansyah yang disebut Ashanty memiliki kebiasaan buruk.

Namun, kebiasaan buruk itu perlahan hilang.

Percakapan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mengenai perubahan yang terjadi pada diri mereka itu disebutkan dalam video YouTube milik Atta.

Di video Atta Halilintar tersebut, ia dan Aurel Hermansyah harus menjaga Arsy dan Arsya selama 24 jam penuh.

Judul di YouTube Atta Halilintar pun cukup 'memancing' penggemar kala ditulis "Jadi CALON ISTRI ATTA AUREL 24 Jam Jaga Anak2...".

Nah, Atta Halilintar mulanya menjemput anak-anak Anang Hermansyah di apartemen mereka untuk diajak jalan-jalan naik Lamborgini sang Youtuber.

Sempat jalan-jalan sebentar, Aurel Hermansyah meminta adik-adiknya untuk pindah mobil.

Anak-anak Ashanty itu terpaksa harus ditinggal bersama para pengasuh karena belum tidur siang.

Saat itulah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah melanjutkan perjalanan hanya berdua saja.

Seperti biasanya, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah selalu menyelipkan perdebatan di obrolan mereka.

Ada saja ucapan-ucapan sang Youtuber yang membuat Aurel Hermansyah nampak gemas.

Mereka berbicara mulai dari sifat Aurel Hermansyah yang cemburuan pada Atta Halilintar.

"Tapi kamu itu orangnya cemburuan apa enggak," tanya Atta Halilintar.

Aurel menyebut kalau dirinya takkan cemburu jika hal tersebut masih berkaitan dengan pekerjaan.

"Terus kalau misal kamu jalan sama cewek, terus aku cemburu ya wajar dong," lanjut Aurel Hermansyah lagi.

"Kalau kamu jalan sama cowok lain, aku emang cemburuan ya," tanya Atta Halilintar lagi.

Aurel mengatakan kalau Atta Halilintar juga bisa cemburu jika melihatnya jalan bareng pria lain.

"Kamu suka bahas-bahas itu lohhh..." tambah Aurel Hermansyah.

Namun sekali lagi Atta Halilintar membantahnya. Ia menyebut takkan cemburu pada Aurel Hermansyah yang jalan bareng pria lain asalkan mereka tidak berbuat apa-apa.

"Hmmm.... iya sih dia nggak cemburuan, dia nggak marah, dia nggak ngelarang, cuma dari cara dia bicara aja dia ketahuan dia nggak suka," bongkar Aurel Hermansyah kemudian.

Selanjutnya, Aurel Hermansyah lalu mengatakan kalau akhir-akhir ini Atta Halilintar sudah mulai berubah sejak keduanya dekat.

Perubahan Atta Halilintar tersebut sedikit banyak karena pengaruh dari putri Krisdayanti itu.

"Ini sangat amat kemajuan loh, Atta tuh pertama kali ketemu aku Ya Allah...." keluh Aurel Hermansyah pertama-tama.

Diuraikan Aurel Hermansyah, mulanya Atta Halilintar adalah orang yang senang terlambat alias ngaret.

Kedua, Atta Halilintar selalu datang menemui Aurel Hermansyah membawa teman-temannya (kru YouTube).

Yang terakhir, Aurel Hermansyah menyebut Atta Halilintar itu tidak mandiri.

"Tapi sekarang dia udah lebih mandiri, dia bisa ngapa-ngapain sekarang sendiri, ngurusin apa gitu sendiri, sebelumnya kan enggak," ujar Aurel Hermansyah.

"Emang sih nggak bisa 100 persen langsung berubah, perlahan lah..." lanjut Aurel Hermansyah.

Tak mau kalah dari Aurel, Atta juga turut membongkar sifat buruk Aurel Hermansyah sebelum keduanya dekat.

Baca juga: Kabar Sedih Jelang Pernikahan Aurel Atta, Rincian Keluarga A6 yang Kena Covid, Ashanty Panas Tinggi

Baca juga: Ashanty, Aurel dan Azriel Positif Covid-19, Ariel NOAH Gantikan Anang jadi Juri Indonesian Idol

"Dulu tuh dia males, sekarang udah enggak. Dia juga suka mager-an (malas gerak), sekarang udah mau kerja-kerja banget disuruh malam-malam kerja mau, kata bunda (Ashanty) aja males, Dulu suka keluar malem, ke tempat-tempat hiburan, sekarang udah enggak," beber Atta Halilintar.

Aurel yang mendengarnya, hanya tersipu saja.

"Aku tuh mengoreksi dia untuk kebaikan," sambung Atta Halilintar.

Atta lantas menasihati Aurel Hermansyah untuk lebih produktif lagi tidak cuma bermalas-malasan. (*)

Editor: Christoper Desmawangga

Artikel ini telah tayang di banjarmasinpost.co.id dengan judul Nama Orangtua Aurel di Undangan Lamaran Atta Halilintar Disorot, Ada Ashanty dan Krisdayanti
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved