Berita Bontang Terkini
Pasangan Walikota dan Wawali Bontang Terpilih, Basri Rase-Najirah Dilantik 26 April 2021
Pelantikan Walikota dan Wawali Bontang dipastikan akan digelar 26 April 2021 mendatang. Hal itu diungkapkan Pelaksana Harian (Plh) Walikota Bontang,
Penulis: Ismail Usman |
TRIBUNKALTIM.CO, BONTANG- Pelantikan Walikota dan Wawali Bontang dipastikan akan digelar 26 April 2021 mendatang.
Hal itu diungkapkan Pelaksana Harian (Plh) Walikota Bontang, Aji Erlynawati saat dikonfirmasi, Jumat (26/03/2021).
Saat ini, kata Aji, sejumlah persiapan pun telah dilakukan, termasuk menyiapkan lokasi pelantikan yang bakal digelar di pendopo (Rujab), alat Video Conference (Vicon), koneksi jaringan, hingga seragam yang akan dikenakan saat pelantikan.
Baca juga: Basri Rase Wacanakan Ambil Alih BLKI Milik Pemprov Kaltim untuk Pemkot Bontang agar Bisa Optimal
Baca juga: Pupuk Kaltim Kembangkan Proyek Strategis, Buat Pabrik di Bontang dan Teluk Bintuni Papua Barat
"Persiapannya sudah siap semua, tinggal pelaksanaan pada hari H saja," ujar Aji Erlynawati.
Jadwal pelantikan ini telah ditetapkan sesuai arahan SK Kemendagri Nomor 131/1793/OTDA tentang pelantikan Bupati/Wakil Bupati dan Wali Kota/Wakil Wali Kota tahun 2021.
Pelantikan kali ini akan digelar dengan mengikuti protokol kesehatan. Jumlah peserta pun akan dibatasi 50 persen dari kapasitas gedung.
Selain itu tamu undangan hanya meliputi Forkopimda, instansi pemerintahan, dan pihak keluarga.
"Iya tamu undangan kita batasi sesuai prokes," tuturnya.
Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Bontang nantinya bakal dilakukan bersamaan dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kutai Barat.
Penulis: Ismail Usman | Editor: Rahmad Taufiq