Virus Corona di Kukar

UPDATE Virus Corona di Kukar, dari 17 Pasien Positif Covid-19, Sebanyak 16 Orang Varian Omicron

Kasus Covid-19 varian Omicron akhirnya sudah masuk di Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur

Penulis: Aris Joni | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO/SYIFAUL MIRFAQO
ILUSTRASI Vaksinasi Covid-19 di Kalimantan Timur. Kasus Covid-19 varian Omicron akhirnya sudah masuk di Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. 

TRIBUNKALTIM.CO, TENGGARONG - Kasus Covid-19 varian Omicron akhirnya sudah masuk di Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kukar, dr. Martina Yulianti kepada awak media, Senin (14/2/2022).

Dikatakan Yuli, diketahuinya Omicron masuk ke Kukar akibat hasil SGTF tertanggal 10 Februari 2020 yang dilakukan terhadap 17 spesimen pasien yang terkonfirmasi positif dari Kutai Kartanegara.

Dari 17 pasien positif tersebut lata dia, 16 di antaranya adalah probable Omicron.

Baca juga: UPDATE Virus Corona di Kukar, Pasien Sembuh dari Covid-19 Meningkat, Meninggal Tambah 8 Kasus

Baca juga: WASPADA! Inilah 9 Gejala Covid-19 Varian Omicron Menyerang Orang yang Sudah Divaksinasi Penuh

Baca juga: Pemerintah Dorong Vaksinasi Booster, Antisipasi Kenaikan Varian Omicron

Sehingga dengan demikian, jelas sudah bahwa Omicron sudah terdapat di Kutai Kartanegara.

"Dan telah terjadi penularan dan transmisi lokal," ujarnya. (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved