Virus Corona di Kaltim

UPDATE Covid-19 Kalimantan Timur Melandai, Kasus Harian Naik-Turun

Terlihat pada dua hari terakhir Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim mencatat kasus terkonfirmasi naik lalu kemudian turun pada hari berikutnya.

Penulis: Mohammad Fairoussaniy | Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO
Satgas Covid-19 Kaltim mengimbau masyarakat tetap menjalankan prokes dan melakukan vaksinasi jika belum melaksanakan. TRIBUNKALTIM.CO/ DWI ARDIANTO 

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Perkembangan kasus harian Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur mengalami naik-turun.

Terlihat pada dua hari terakhir Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim mencatat kasus terkonfirmasi naik lalu kemudian turun pada hari berikutnya.

Pada Sabtu (19/3/2022) tercatat ada 205 kasus positif. Namun pada Minggu (20/3/2022) turun menjadi 119 kasus positif.

Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim Andi Muhammad Ishak mengatakan, jika ditotal, ada sebanyak 204.654 orang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 sejak awal munculnya virus ini.

"Tren kasus harian menurun, meski ada naik-turun. Artinya kasus warga positif Covid-19 melandai," ungkap Andi Muhammad Ishak, Senin (21/3/2022).

Baca juga: Gandeng DPP Barmuda Samarinda, Binda Kaltim Salurkan 1500 Dosis Vaksin ke Warga

Baca juga: UPDATE Covid-19 Kaltim, Jumat 18 Maret 2022, Pasien Sembuh Terus Meningkat Dua Hari Terakhir

Baca juga: UPDATE Covid-19 Kaltim, Angka Kesembuhan Meningkat Hingga Seribu Lebih

Untuk kasus kesembuhan, tercatat 932 kasus sembuh dan 3 kasus meninggal pada Minggu (20/3/2022).

Hal tersebut semakin menambah kasus aktif dirawat. "Pasien dirawat berkurang 816 kasus, kini dirawat 4.397 pasien," ujarnya.

Naik-turunnya kasus Covid-19 ini membuatnya juga terus mengingatkan agar masyarakat tetap ikuti protokol kesehatan (prokes) dan melakukan vaksinasi.

"Tentu kami terus mengingatkan agar tetap jalankan prokes dan yang belum vaksin, segera melakukan," tegas Andi Muhammad Ishak.

Update Kasus Covid-19 di Kaltim per tanggal 20 Maret 2022 jam 15.00 WITA

Baca juga: Dinsos Paser Bakal Koordinasi ke Pemprov Kaltim, Tanyakan Kepastian Program Santunan Korban Covid-19

Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 119 kasus
Berau 24 kasus
Kutai Barat 8 kasus
Kutai Kartanegara 11 kasus
Kutai Timur 12 kasus
Mahakam Ulu 1 kasus
Paser 21 kasus
Penajam Paser Utara 5 kasus
Balikpapan 23 kasus
Bontang 5 kasus
Samarinda 9 kasus

Pasien sembuh sebanyak 932 kasus
Berau 80 kasus, PPLN 1 kasus
Kutai Barat 27 kasus
Kutai Kartanegara 42 kasus
Kutai Timur 36 kasus
Mahakam Ulu 0 kasus
Paser 56 kasus
Penajam Paser Utara 16 kasus
Balikpapan 111 kasus, PPLN 1 kasus
Bontang 148 kasus
Samarinda 413 kasus, PPLN 1 kasus

Pasien meninggal 3 kasus
Berau 1 kasus
Kutai Barat 1 kasus
Kutai Kartanegara 0 kasus
Kutai Timur 1 kasus
Mahakam Ulu 0 kasus
Paser 0 Kasus
Penajam Paser Utara 0 kasus
Balikpapan 0 kasus
Bontang 0 kasus
Samarinda 0 kasus (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved