PPDB

PPDB Hari Pertama di Balikpapan, Masih Banyak Orangtua Murid Bingung

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang TK, SD, SMP dan SMA di wilayah Kota Balikpapan dimulai hari ini, Senin (20/6/2022).

Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO
Pelaksanaan PPDB hari pertama di SMPN 6 Balikpapan, Senin (20/6/2022). Masih banyak orangtua yang bingung karena belum mengetahui prosedur pendaftaran, dan lainnya. TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO 

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang TK, SD, SMP dan SMA di wilayah Kota Balikpapan dimulai hari ini, Senin (20/6/2022).

Salah satu sekolah jenjang SMP di wilayah Balikpapan Utara, SMPN 6 Balikpapan menyampaikan proses PPDB yang dimulai hari itu telah dipublikasikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan atau Disdikbud Balikpapan.

Hal ini diungkapkan Kepala Sekolah SMPN 6 Balikpapan, Suwiyadi kepada awak media.

"Berdasarkan juknis (petunjuk teknis), masyarakat pun sudah terinformasikan/terpublikasi mengenai kapasitas daya tampung/kuota yang diperlukan dan jalur yang disediakan di sini," ucapnya.

Ia menjelaskan SMPN 6 Balikpapan ini termasuk dalam Rayon 2 wilayah Balikpapan Utara bersama dengan SMPN 3 dan SMPN 22 Balikpapan.

Baca juga: Pendaftaran PPDB Online di Balikpapan, Jaringan Internet Sering Gangguan Jadi Kendala

Baca juga: Jadwal PPDB Balikpapan 2022, Ada Jalur Afirmasi, Perpindahan, Prestasi dan Zonasi

Baca juga: Info PPDB Balikpapan 2022 SD dan SMP Online, Link, Jadwal dan Aturan Siswa Pindahan dari Luar Daerah

"Para orangtua murid bisa memilih 3 sekolah yang tersedia di rayonnya," katanya.  Adapun, 3 pilihan sekolah ini lah yang nantinya akan menerima peserta didik baru dengan berdasarkan Surat Keterangan Lulus (SKL).

"Misal, orang tua murid memilih SMPN 6 Balikpapan sebagai pilihan pertama. Jika tidak diterima pada pilihan pertama maka dapat diterima pada sekolah pilihan kedua atau ketiga," jelasnya.

"Dasarnya adalah nilai SKL dari SD," tambahnya.

Suwiyadi menyebutkan, SMPN 6 Balikpapan juga menerima peserta didik berlatar belakang keluarga miskin (gakin) melalui jalur afirmasi dan anak inklusi (berkebutuhan khusus) sesuai dengan syarat yang tertera pada juknis.

Di hari pertama pendaftaran ini, Ia menambahkan, banyaknya orang tua yang masih bingung mengenai prosedur pendaftaran yang dilakukan secara online ini.

Baca juga: Kenali 4 Jalur PPDB di Kota Balikpapan, Kuota Paling Banyak pada Jalur Zonasi

"Banyak orangtua yang kurang mengetahui sehingga bingung mengenai prosedur pendaftaran, ini masih wajar ya karena kan masih awal," terangnya.

Ia berharap pelaksanaan PPDB secara daring yang dilakukan SMPN 6 Balikpapan ini dapat berjalan lancar sampai dengan tahap akhir pendaftaran.

"Kami berharap PPDB ini berjalan dengan lancar," tuturnya. (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved