Video Viral

Sindir Demo Kepala Desa, Megawati Tunjuk-Tunjuk Tito Karnavian dan Luhut Pandjaitan

Sindir demo Kepala Desa, Megawati tunjuk-tunjuk Tito Karnavian dan Luhut Binsar Pandjaitan

Penulis: Rafan Arif Dwinanto | Editor: Faizal Amir

TRIBUNKALTIM.CO - Ketua Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri menghadiri peringatan HUT ke-9 UU Desa di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Minggu (19/3/2023).

Dilansir dari Tribunnews.com, selain Megawati, sejumlah pimpinan lembaga negara juga tampak hadir.

Antara lain, Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Anas.

Kemudian, Wakil Menteri Desa (Wamendes) Budi Arie Setiadi, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan aktivis yang mendorong Undang-Undang Desa, Budiman Sudjatmiko.

Selain itu, sejumlah pimpinan organisasi desa seperti Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) hingga Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) juga hadir.

Di atas panggung, Megawati tampak duduk di kursi barisan paling depan.

Ketua Umum PDI Perjuangan ini diapit Khofifah dan Tito Karnavian.

Pada barisan tersebut, duduk Luhut, Azwar, hingga Budiman Sudjatmiko.

Saat menyampaikan pidatonya, Megawati mengaku prihatin terhadap kondisi demokrasi Indonesia kekinian, khususnya perihal aksi demonstrasi kepala desa beberapa waktu lalu.

Padahal, kata dia, pejabat publik ada di setiap daerah.

“Ibu suka mikir, prihatin loh, ngapain hari gini masih demo-demo? Ini ada, ini ada (pejabat publik),” ujar Megawati seraya menunjuk-nunjuk Mendagri Tito dan Menko Luhut yang duduk di samping kirinya.

“Katanya ini pimpinan, suruh baik-baik (pejabat publik) datang menghadap. Nah ini juga dari DPR, datang baik-baik ngapain kalian," ujarnya.

Selain itu, Megawati juga menunjuk Utut Adianto anggota DPR RI Fraksi PDIP.

"Ini Pak Utut ada, ini juga dari DPR, datang baik-baik," kata Megawati.

Meski begitu, Megawati tak mempermasalahkan pihak yang melakukan unjuk rasa.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved