Ekonomi dan Bisnis
Harga LPG 3 Kg di Kutai Timur Turun, Pasokan Sembako di Pasar Induk Sangatta Utara Aman
Demikian harga diperbarui sebelum dilaksanakan operasi pasar gas LPG 3 kilogram di Pasar Induk Sangatta Utara
Penulis: Nurila Firdaus | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO, SANGATTA - Harga gas LPG 3 kilogram di Pasar Induk Sangatta Utara, Kota Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur menurun hingga Rp 9.000 yang harga sebelumnya Rp 30.000 kini menjadi Rp 21 ribu.
Demikian harga diperbarui sebelum dilaksanakan operasi pasar gas LPG 3 kilogram di Pasar Induk Sangatta Utara.
Sebelumnya harga gas LPG 3 kilogram mencapai Rp 30.000, kini menjadi Rp 21.000.
Harga tersebut hingga saat ini belum diperbarui semenjak masuknya bulan puasa Ramadan 1444 hijriah.
Baca juga: Seminggu Jelang Ramadhan, Harga Sembako di Pasar Induk Sangatta Utara Kutim Naik Turun
"Masih pakai harga lama mbak, selama masuk bulan Ramadan ini belum mendata ulang," ungkap Kepala UPT Pasar Induk Sangatta Utara, Bohari melalui staffnya Asmiin kepada Tribunkaltim.co, Minggu (26/3/2023).
Berdasarkan informasinya, untuk harga bahan pangan di Pasar Induk Sangatta Utara cenderung naik kisaran Rp 1.000 hingga Rp 5.000.
Beberapa bahan pangan yang mengalami kenaikan diantaranya sebagai berikut:
- Beras Medium dari Rp 11.000 menjadi Rp 12.000
- Beras Premium dari Rp 14.000 menjadi Rp 15.000
- Minyak goreng Sedaap 2 liter dari Rp 36.000 menjadi Rp 37.000
- Daging ayam boiler dari Rp 48.000 menjadi Rp 50.000
- Susu kental manis dari Rp 10.000 menjadi Rp 11.000
Baca juga: Jelang Ramadhan, Harga Tahu di Pasar Buton Balikpapan Naik Tajam, jadi Rp 9 Ribu
- Tepung Terigu Cakra Kembar dari Rp 15.000 menjadi Rp 16.000 per kilogram
- Tepung Terigu Kompas dari Rp 13.000 menjadi Rp 14.000 per kilogram
- Tepung Terigu Kunci Biru dari Rp 13.000 menjadi Rp 14.000 per kilogram
- Cabai keriting dari Rp 55.000 menjadi Rp 60.000 per kilogram
- Kacang tanah dari Rp 30.000 menjadi Rp 31.000 per kilogram
- Kol dari Rp 12.000 menjadi Rp 15.000 per kilogram
- Wortel Impor dari Rp 20.000 menjadi Rp 22.000 per kilogram
- Kunyit dari Rp 15.000 menjadi Rp 16.000 per kilogram
- Jahe dari Rp 19.000 menjadi Rp 20.000 per kilogram.

Kendati demikian, beberapa harga bahan pangan juga stabil hingga menurun, adapun harga bahan di pasar yang menurub sebagai berikut:
- Minyak goreng curah 1 liter dari Rp 14.000 menjadi Rp 13.000
- Telur ayam ras dari Rp 48.000 menjadi Rp 46.000 per piring
- Cabai merah besar dari Rp 63.000 menjadi Rp 60.000 per kilogram
- LPG 3 kilogram dari Rp 30.000 menjadi Rp 21.000 per tabung
"Untuk stoknya alhamdulilah saat ini masih aman mbak," tandasnya. (*)
TribunKaltim.co
Pasar Induk Sangatta Utara
harga gas elpiji
Kalimantan Timur
Budi Susilo
Kutai Timur
Perdana Menteri Jepang Shigeru Ishiba Mundur, Pasar Asia-Pasifik Bersiap Hadapi Ketidakpastian |
![]() |
---|
Fenomena Mal Kosong di Jakarta Sepi Pengunjung, Munculnya Tren Area Kecil Berkonsep Gaya Hidup |
![]() |
---|
Pegadaian Balikpapan Catat Transaksi Aplikasi Tabungan Emas Didominasi Kalimantan Selatan |
![]() |
---|
Transaksi Gadai di Pegadaian Penajam Paser Utara Meningkat hingga di Atas 10 Persen |
![]() |
---|
Prediksi Peningkatan Transaksi Gadai Emas di Balikpapan, Acuannya pada 2 Momen |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.