Berita Samarinda Terkini

Terkait Bonus Atlet, Disporapar Samarinda Akan Berikan Bonus Untuk Atlet Samarinda pada Akhir Mei

Kadisporapar Kota Samarinda,Muslimin menjelaskan bahwa bonus untuk atlet Samarinda Peraih medali Emas Perak dan Perunggu akan segera dibagikan.

Penulis: Rahmat Pratama | Editor: Aris
HO/KONI KALTIM
Pesilat Kaltim melakoni try out di Padepokan Pencak Silat, Jakarta. HO/KONI KALTIM 

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Kadisporapar Kota Samarinda,Muslimin menjelaskan bahwa bonus untuk atlet Samarinda Peraih medali Emas Perak dan Perunggu akan segera dibagikan akhir bulan Mei mendatang.

"Bonus akan segera dibagikan saat ini kami sedang menyusun besaran bonus yang akan dibagikan kepada atlet Samarinda yang meraih medali emas perak dan perunggu termasuk pelatih manajer dan official tehnik,"tuturnya.

Bonus tersebut akan segera dibagikan namun masih menunggu SK yang harus ditandatangani oleh Walikota Samarinda, Andi Harun.

Dirinya juga menerangkan bahwa saat ini Disporapar Kota Samarinda tengah mengundang pegawai pajak untuk membantu menghitung besaran pajak dari bonus yang akan diberikan kepada atlet Samarinda tersebut.

Baca juga: KONI Kutim soal Pelantikan Pengurus Sampai Pemberian Bonus Atlet

"Itu sedang kami rumuskan dalam waktu dekat ini kami akan mengundang orang pajak karena semua bonus pasti ada pajaknya supaya lebih jelas,"ucap Muslimin.

Lanjut ia menambahkan untuk bonus kepada atlet sendiri nominalnya yaitu sebesar Rp 50 Juta Namun untuk pelatih dan Official tehnik nominalnya bervariatif.

 "Yang jelas dalam waktu dekat ini kami akan buatkan SK yang telah ditandatangani oleh pak wali yang nilainya 50 juta untuk atlet kalo pelatih nanti variatif," tutupnya. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved