Berita Bontang Terkini
Biodata Basri Rase, Wali Kota Bontang Periode 2021-2024 Lengkap Riwayat Karier
Inilah biodata Basri Rase, Wali Kota Bontang yang menjabat untuk periode 2021-2024 mendatang.
Penulis: Briandena Silvania Sestiani | Editor: Briandena Silvania Sestiani
TRIBUNKALTIM.CO, BONTANG - Inilah biodata Basri Rase, Wali Kota Bontang yang menjabat untuk periode 2021-2024 mendatang.
Sebagai Wali Kota Bontang, Basri Rase didampingi oleh Najirah sebagai Wakil Wali Kota Bontang.
Untuk diketahui, Basri Rase lahir di Bone, 11 Februari 1972.
Saat ini, Wali Kota Bontang Basri Rase berusia 51 tahun.
Ia kerap aktif membagikan kegiatannya sebagai Wali Kota Bontang melalui laman pribadi Instagram @basrirase.
Baca juga: Biodata Bonifasius Belawan Geh, Bupati Mahakam Ulu 2021-2024 yang Menjabat Periode Kedua
Kisah menarik dan inspiratif Basri Rase yang mulanya merantau ke Bontang dari Bone untuk mencari pekerjaan.
Siapa menyangka, Basri Rase terjun ke dunia politik hingga berhasil menjadi Wali Kota di Bontang.
Bermula pada tahun 1996 Basri Rase mulai merantau untuk mencari pekerjaan di Bontang.
Tiba di Bontang, Basri Rase bekerja serabutan sebagai helper atau pembantu.
Kadang jadi buruh bangunan, tukang kayu, hingga pembantu tukang las besi.
Karier Basri Rase di dunia kerja mulai naik setelah dirinya ditunjuk menjadi pencatat karyawan di salah satu perusahaan. Bahkan dia percaya untuk menangani proyek di perusahaan.
Suami Hapidah itu baru mengenal dunia politik pada medio tahun 2000-an. Kemudian di tahun 2004, Basri didaftarkan pamannya sebagai bacaleg di partai PNBK.
Baca juga: Biodata Andi Harun, Wali Kota Samarinda Periode 2021-2024 Lengkap Riwayat Karier
Namun saat itu, nasib baik belum pihak, dirinya gagal pada Pileg, 2004.
Kemudian pada tahun 2007, Basri Rase diberikan amanah oleh Mantan Panglima TNI, Wiranto untuk membesarkan Hanura di Bontang.
Dirinya ditunjuk untuk manjadi ketua Partai DPC Hanura, dan berhasil menang dalam Pileg Bontang tahun 2009 silam.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20230715_Basri-Rase-Wali-Kota-Bontang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.