Berita Kubar Terkini
Harapan FX Yapan Usai Aliran Listrik di Kampung Keliwai Kutai Barat 24 Jam
Sebelumnya, Kampung Keliwai tersebut hanya mengandalkan lampu penerangan dari satelit tenaga surya atau solarcell.
Penulis: Zainul | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM CO, SENDAWAR - Jaringan listrik PLN di Kampung Keliwai, Kecamatan Long Iram Kabupaten Kutai Barat (Kubar) kini mulai menyala 24 jam.
Masyarakat Kampung Keliwai sudah bisa dinikmati masyarakat usai diresmikan oleh Bupati Kutai Barat, FX Yapan.
Sebelumnya, Kampung Keliwai tersebut hanya mengandalkan lampu penerangan dari satelit tenaga surya atau solarcell sebagai penerangan di malam hari.
Bupati Kubar FX Yapan berharap dengan kehadiran listrik PLN ini mampu meningkatkan perekonomian, pendidikan dan kesehatan masyarakat.
Baca juga: Kejagung Amankan Proyek Strategis PT PLN UIP KLT di Kalimantan Timur dan Utara
Hal ini disampaikan Bupati Kubar FX Yapan saat meresmikan penyalaan jaringan listrik PLN didampingi Wakil Ketua 1 DPRD Kubar Ahmad Saiful, Dandim 0912 Kubar Letkol Czi Eko Handoyo, Dhudik Arief Hadiyanto, Manager Unit Layanan Pelanggan Melak PT PLN (Persero), dan unsur forkopimda serta perusahaan swasta di Kubar.
Untuk itu, listrik berperan penting sebagai penyokong atau sarana infrastruktur yang dapat membantu keberlangsungan unsur-unsur pembangunan lainnya,” ujar Bupati FX Yapan, Jumat (25/8/2023).
Menurut Bupati dua periode itu, salah satu indikator suatu daerah atau wilayah dikatakan maju dapat dilihat dari ketersediaan energi listriknya.
Karena listrik merupakan salah satu infrastruktur dari suatu proses pembangunan di suatu daerah, tak terkecuali di Kubar.
Baca juga: Warga Harap Besar Kontribusi PT Kedap Sayaq untuk Kampung Keliwai
Untuk itu, Pemkab Kubar kata dia akan selalu mengupayakan ketersediaan listrik yang merata di seluruh Kubar tanpa terkecuali.
"Oleh karena itu, sangat diperlukan sinergi dan kerjasama antara pemerintah daerah dan PLN selaku penyedia listrik," tambahnya.
Diketahui, saat ini rasio elektrifikasi kampung (desa) berlistrik PLN dalam wilayah Kubar, sudah mencapai 67,5 persen.
Diharapkan pada akhir 2023 ini, dapat mencapai 82,5 persen dan pada 2024 mendatang, di Kubar sudah mencapai 100 persen yang teraliri listrik.
Berdasarkan data tersebut, disimpulkan bahwa Pemkab Kubar bersama PLN terus mengupayakan ketersediaan listrik secara menyeluruh dalam wilayah Kutai Barat.
Kemudian, dilanjutkan dengan peningkatan durasi aliran listrik dan pemeliharaan jaringan listrik.
Pemkab bersama PLN juga selalu berkoordinasi terkait rencana yang telah disusun dan berkoordinasi apabila ada kendala-kendala di lapangan (sosial maupun teknis).
DPRD Kubar Tunda Paripurna Pengesahan APBD Perubahan 2025, Ternyata Ini Alasannya |
![]() |
---|
Pelatihan Batik Motif Kutai Barat, Fokus ke Warga yang Belum Punya Pekerjaan |
![]() |
---|
Jelang HUT ke-80, Kodim 0912/Kutai Barat Gelar Bakti Sosial Khitanan Massal |
![]() |
---|
Kolaborasi PKK Kutai Barat dan PT BEK-TCM Hadirkan Solusi Nyata Atasi Stunting Anak |
![]() |
---|
TP PKK Kutai Barat Gandeng Perusahaan Tambang untuk Tekan Angka Stunting |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.