ABK Tenggelam di Sungai Mahakam
BREAKING NEWS: ABK TK Sumber Marine 1 Dikabarkan Tenggelam di Sungai Mahakam Samarinda
Seorang anak buah kapal (ABK) dari TB Sumber Marine 1 yang tengah menarik Tongkang (TK) Sumber Kapuas 211 dinyatakan tenggelam, Jumat (15/9/2023)
Penulis: Rita Lavenia | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Sungai Mahakam Samarinda kembali menelan korban jiwa.
Kali ini seorang anak buah kapal (ABK) dari TB Sumber Marine 1 yang tengah menarik Tongkang (TK) Sumber Kapuas 211 dinyatakan tenggelam, Jumat (15/9/2023).
Informasi tenggelamnya ABK itu diterima oleh tim evakuasi gabungan pada Pukul 13.00 Wita.
Diketahui saat kejadian kapal bermuatan Crude Palm Oil (CPO) itu tengah tambat sejauh 500 meter dari area Jembatan Ahmad Amins atau eks Mahkota II Samarinda.
Baca juga: Jasad Petrus Avok Korban Tenggelam di Sungai Mahakam Mahulu Ditemukan 800 Meter dari Lokasi Hilang
Baca juga: Korban Tenggelam di Kampung Tumbit Dayak Berau Ditemukan, Jenazah Masih Utuh
Korban diketahui bernama Ramadhani Tri Cahyoko (20), asal Pacitan, Jawa Timur.
"Informasi kami terima pada Pukul 13.00 Wita. Saat ini anggota sudah berada di lokasi untuk mengumpulkan keterangan saksi," jelas Dantim Unit Siaga SAR Samarinda Hendra Wicaksono.
"Dugaan awal korban terpeleset saat sedang bekerja di Tongkang," imbuhnya.
Tepat Pukul 16.00 Wita tim SAR gabungan tiba di lokasi kejadian dan langsung melakukan penyisiran di hari pertama.
Baca juga: Cegah Korban Tenggelam di Kolam Eks Tambang, Kepala BPBD Samarinda Imbau Pasang Rambu Larangan
Saat ini posko pencarian telah dibangun di area Kelurahan Sungai Kapih, Kecamatan Sambutan, Kota Samarinda. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.