Kesehatan
Apa Itu Pneumonia Mycoplasma? Cara Pencegahan, Fatalitas Lebih Rendah dari Covid, Obat bisa BPJS
Apa itu Pneumonia Mycoplasma? Cara pencegahan, diketahui tingkat fatalitas pneumonia lebih rendah dari Covid-19, dan bisa berobat dengan BPJS
Karena bukan penyakit baru, pengobatan untuk Mycoplasma pneumoniae tidak susah dicari karena dapat ditemukan di Puskesmas dan dapat diperoleh menggunakan BPJS.
“Makanya, masyarakat tidak perlu panik karena penyakit ini sudah lama ditemukan di Indonesia,” ucapnya.
Yang terpenting saat ini, lanjut Erlina, adalah menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
Menurutnya, hal tersebut adalah kunci utama pencegahan penyakit ini.
Selain itu, masyarakat juga perlu mengikuti prosedur kesehatan seperti yang direkomendasikan WHO dan Persatuan Dokter Paru Indonesia (PDPI) untuk menurunkan risiko penyakit pernapasan.
Rekomendasi itu di antaranya melakukan vaksinasi terutama pada anak-anak, menjaga jarak dengan orang sakit, tidak bepergian saat sakit, pergi ke dokter dan mendapatkan perawatan bila dibutuhkan, memakai masker, memastikan kualitas ventilasi baik dan rutin cuci tangan.
“Kita harus waspada dan terapkan PHBS serta jangan panik,” ujarnya.
Mycoplasma pneumoniae adalah salah satu jenis kuman penyebab pneumoniae yang kerap menyerang.
Baca juga: Kenali 3 Gejala Pneumonia, Bahaya Bagi Organ Paru-paru
Apa itu bakteri Mycoplasma pneumoniae?
Melansir Healthline, bakteri Mycoplasma pneumoniae adalah salah satu bakteri yang paling dikenal dari semua patogen manusia, dengan lebih dari 200 spesies yang berbeda.
Dikutip TribunKaltim.co dari kompas.com di artikel berjudul Mengenal Bakteri Mycoplasma Pneumoniae, Kuman Penyebab Pneumonia, bakteri ini dapat menginfeksi siapa saja tanpa mengenal umur.
Tetapi lebih sering menyerang bayi, anak-anak, atau orang dewasa yang daya tahan tubuhnya lemah.
Infeksi Mycoplasma pneumoniae biasa terjadi secara sporadis sepanjang tahun, sehingga bisa meluas melalui wabah komunitas yang dapat terjadi setiap 3 hingga 7 tahun.
Melansir Central for Disease Control and Prevention (CDC), MP atau Mycoplasma pneumoniae adalah bakteri yang dapat menyebabkan penyakit dengan cara merusak lapisan sistem pernapasan meliputi hidung, tenggorokan dan paru-paru.
Seseorang dapat terinfeksi bakteri ini di bagian hidung atau tenggorokan tanpa merasakan gejala sakit.
Terjawab Kenapa Kasus Covid-19 di Singapura Naik 2 Kali Lipat dalam Sepekan, Bagaimana di Indonesia? |
![]() |
---|
Penduduk Kaltim yang Bekerja Capai 1,8 Juta Orang, Ternyata Naik Pasca Pandemi Covid-19 |
![]() |
---|
Virus Nipah Makan Korban di India, Bisa seperti Covid-19? Pengamat Sebut Potensi Masuk ke Indonesia |
![]() |
---|
Dinkes Bontang Buka Lagi Layanan Vaksinasi Covid-19 di Semua Puskesmas |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.