Berita Viral

Viral Nasib Apes Penumpang Bus Rosalia Indah, iPad Hilang Ditukar Buku dan Keramik oleh Pencuri

Berikut nasib apes penumpang Bus Rosalia Indah yang viral di media sosial, barang iPad miliknya ditukar buku dan keramik oleh si pencuri.

X/Widino
Aksi pencurian di bus Rosalia Indah viral, iPad milik penumpang diganti buku dan keramik. 

Akan tetapi, dia mendapat jawaban tidak memuaskan karena pihak bus menyebut hilangnya barang penumpang bukanlah tanggung jawab mereka.

Kesel bgt telpon CS nya bukannya dengerin, trus ngecek, langsung jawab kehilangan bukan tanggung jawab kami. Hah?????? Ga mau suuzon tp gw curiga komplotan crew bus, krn dari awal ada crew yg duduknya pindah pindah nyari seat kosong. Gimana tanggung jawab kalian @Rosalia_Ind ???” tulisnya.

Baca juga: Viral Video Jokowi Bagikan Sembako dan Kaos pada Pedagang di Pasar Waru Penajam Paser Utara

Akhirnya dia merasa curiga kepada kru bus karena yakin ada komplotan yang mencuri barangnya.

Selama di atas bus, korban juga melihat ada kru yang selalu pindah tempat duduk dan mencari kursi yang kosong.

“Habis makan di kedung roso itu masih ada, tas masih bisa dibuka. Masuk bus emang tasnya gw taro di bagasi atas persis di atas gw duduk biar bisa selonjor, dan gw duduknya di aisle jadi mikir bisa sambil ngawasin tas. Sepanjang jalan juga mainan HP. Si maling kayaknya udah incer nunggu gw lengah,” jelasnya lagi.

Adapun barang hilang yang berada di dalam tasnya adalah iPad Pro 2020 beserta pencil dan keyboard serta charger.

Sebelumnya Widino mengisahkan pengalaman nahasnya yang kemudian viral di media sosial sejak Rabu siang.

Kisah ini mendadak ramai di media sosial.

Selain itu sejumlah warganet juga menyoroti respons pihak PO Rosalia Indah yang tak melayani keluhan penumpang yang jadi korban.

Bahkan ada juga yang bercerita pernah mengalami kejadian serupa.

Menurut warganet yang mengisahkan kepada Widino dengan syarat anonim, modus pencurian barang milik penumpang berjalan mulus karena ada kerja sama dengan kru bus itu.

Belum lagi tindakan admin Rosalia Indah yang membuat blunder dengan mengunggah foto meminta waspada terhadap pencurian dalam busnya, bukan mencari solusi.

Padahal Widino sebelumnya memuji-muji kondisi bus Rosalia Indah.

"Plot twist banget hidup gw, naiknya muji-muji karena busnya bagus, pulangnya bikin sakit hati karena iPad ilang di bus dituker sama yellow pages dan keramik," ungkapnya pada cuitan setelahnya.

Tanggapan PO Rosalia Indah Soal Keterlibatan Kru pada Kasus Pencurian

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved