Kabar Artis
Nanda Trio Macan Hamil, Manajemen: Status Masih Lajang, Hamil dengan Siapa Kita Belum Tahu
Nanda Trio Macan tengah berbadan dua alias hamil, padahal sang biduan diketahui belum menikah.
TRIBUNKALTIM.CO - Nanda Trio Macan tengah berbadan dua alias hamil, padahal sang biduan diketahui belum menikah.
Akibat hal itu, Nanda Tri Macan memilih cuti panjang dari berbagai aktivitas di dunia hiburan.
Kabar Nanda Trio Macan tengah hamil pun dibenarkan oleh manajemen.
Kendati demikian, manajaman Trio Macan juga belum mengetahui sosok pria yang menghamili Nanda.
Baca juga: Ditanya Boy William Siapa Personel Trio Macan, Livy Renata: Luna Maya, Dewi Perssik, Maia Estianty
Baca juga: Viral di TikTok, Lirik Lagu Munaroh - Trio Ubur Ubur, Trend dengan Dance yang Energik 2024
Baca juga: Harta Kekayaan 6 Artis yang Diprediksi Kembali Lolos Jadi Anggota DPR RI, Ada yang Jabat 3 Periode
Lantas, siapa ayah calon bayi yang dikandung Nanda Trio Macan?
Penjelasan manajemen, Nanda Trio Macan memang telah mengajukan cuti.
“Salah satu personel Trio Macan mengajukan cuti panjang,” kata manajemen Trio Macan, Agi Proaktif di kawasan Cimanggis, Depok, Rabu (28/2/2024).
Pihak manajemen membenarkan bahwa Nanda memang tengah berbadan dua.
Baca juga: Aldi Taher, Chef Arnold Hingga Vicky Prasetyo, Puluhan Caleg Artis Sulit Jadi Anggota DPR Pileg 2024
“Alasannya saya juga nggak mau nutupin karena teman-teman sudah tahu, karena dia lagi ada problem pribadi, yaitu hamil,” terang Agi Proaktif.
Namun sayangnya, pihak manajemen tak mengetahui siapa yang menghamili Nanda.
“Saya hanya klarifikasi ya betul dia hamil dengan siapa dan di mana kita belum tahu, dapat informasi,” kata Agi Proaktif terkait kehamilan Nanda Trio Macan.
Pihak manajemen pun menyebut bahwa berdasarkan kontrak Trio Macan, Nanda masih berstatus lajang.
Baca juga: Perjalanan Karier Owan Pemenang Dangdut Academy 6 hingga Dapat Hadiah Rp 300 Juta, Dulunya Nelayan
Nanda pun tak diperbolehkan menikah selama berada di bawah kontrak Trio Macan selama 5 tahun.
"Dari awal sudah dalam kontrak, ketika kontrak masa pandemi umur dia 19 tahun, di kontrak mereka masih status single," ujar Agi Proaktif.
"Kedua, selama kontrak 5 tahun tidak boleh menikah," tutup pihan Trio Macan terkait kehamilan Nanda.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.