Berita Bontang Terkini
Diduga Gara-gara Main HP saat Bawa Motor, Anak Perempuan di Bontang Tewas Usai Tabrak Truk Parkir
Sejumlah fakta baru seputar kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Kota Bontang, pada Senin (15/4/2024) yang mengakibatkan satu orang tewas terungkap.
TRIBUNKALTIM.CO - Sejumlah fakta baru seputar kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Arif Rahman Hakim, Kelurahan Belimbing, Kota Bontang, pada Senin (15/4/2024) yang mengakibatkan satu orang tewas terungkap.
Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing melalui Kasat Lantas AKP MD Djauhari, kepada Tribunkaltim.co menjelaskan, korban merupakan seorang perempuan yang masih di bawah umur.
Berdasarkan keterangan beberapa saksi di tempat kejadian, korban terpantau berkendara sambil bermain handphone, dan tidak mengenakan helm.
Karena fokusnya terpecah, korban tidak melihat sebuah truk terparkir di pinggir jalan. Kecelakaan pun tak terelakan.
Baca juga: Baru Saja Terjadi Kecelakaan di Tanjakan Sepinggan Pratama, Menurut Saksi Korban Alami Luka Serius
Korban menghantam bagian belakang truk, dan diduga kuat ia berkendara dengan kecepatan tinggi, lantaran motor yang kendarai masuk sampai ke bawah kendaraan tersebut.
"Olah TKP masih dilakukan, tapi kalau liat dari bentuk motornya, kuat dugaan korban kendara dengan kecepatan tinggi," bebernya.
Belajar dari peristiwa tersebut, Djauhari kembali mengingatkan, dan men meminta orang tua untuk sekali lagi lebih mengawasi sang anak agar tidak berkendara motor kalau belum mencapai batas usia maksimal.
"Kita selalu ingatkan orang tua untuk mengawasi anak. Apalagi di bawah umur jangan diberikan motor. Bahaya sekali dan kalau kecelakaan nyawa taruhannya," pungkasnya.
Berita Lain: Geger! Gadis 16 Tahun Kemudikan Mobil Fortuner sampai Tabrak Rombongan Minibus, 2 Orang Tewas
Anak di bawah umur pengemudi Toyota Fortuner menabrak Isuzu Elf di Jalan Ahmad Yani, Kilometer 29, Kecamatan Landasan Ulin Banjarbaru, Kamis (18/1/2024).
Seorang gadis berinisial AJ (16) yang mengemudi Toyota Fortuner melaju dari arah Banjarmasin menuju Banjarbaru, menabrak Isuzu Elf yang hendak berputar arah, dikutip dari Kompas.com, Sabtu (20/1/2024).
Ketika sopir tengah memundurkan Isuzu Elf yang punya dimensi bodi yang panjang, tiba-tiba dari samping muncul Toyota Fortuner dan langsung menabrak.
Akibat tabrakan tersebut, sang sopir Mirza Pebrianto dan seorang penumpang Hamidah tewas di tempat kejadian, sementara penumpang lainnya mengalami luka.
Mengingat umur pengemudi Toyota Fortuner yang masih di bawah umur, orang tua tidak seharusnya mengizinkan anak untuk membawa mobil, walaupun sudah dilihat mahir atau bisa.
Training Director The Real Driving Centre (RDC) Marcell Kurniawan mengatakan, anak dikatakan cukup dewasa dan cukup mental untuk mengemudikan kendaraan bermotor di usia 17 tahun.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20240415_Kecelakaan-Maut-di-Bontang-Korban-Anak-anak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.