Badminton
Trending Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas PBSI, tak disebut Pensiun, Partner Koh Sinyo Masih Main?
Nama Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi trending topic x (dulu Twitter) hari ini, Kamis (16/5/2024) setelah dipastikan mundur dari Pelatnas PBSI.
TRIBUNKALTIM.CO - Nama Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi trending topic x (dulu Twitter) hari ini, Kamis (16/5/2024).
Kepastian mundurnya Kevin Sanjaya pasangan Marcus Gideon alias Koh Sinyo dari Pelatnas PBSI akhirnya disampaikan Kepala Pembinaan dan Prestasi, Ricky Soebagja.
Namun Ricky Soebagja tidak menyebutkan apakah Kevin Sanjaya yang terakhir berpasangan dengan Marcus Fernaldi Gideon hingga duet mereka disebut The Minions dan menjadi salah satu ganda putra terbaik di dunia pada masanya.
Pernyataan Ricky Soebagja terkait mundurnya Kevin Sanjaya, ini menjadi jawaban atas pertanyaan fans Minions dan pecinta Badminton (Badminton Lovers) Tanah Air.
Baca juga: Minions Bubar, Marcus Fernaldi Gideon Umumkan Pensiun, Trending X Menanti Langkah Kevin Sanjaya
Baca juga: Marcus/Kevin Belum Kembali Latihan di Pelatnas PBSI, Pelatih Ganda Putra Ungkap Masa Depan Minions
Baca juga: Minions Bakal Comeback di 2024? Sinyal Coach Aryono soal Peluang Kelanjutan Rahmat/Kevin Usai Debut
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PP PBSI, Ricky Soebagdja mengatakan bahwa dia sudah melakukan pembicaraan pada 6 April soal rencana Kevin mundur.
"Kevin izin meninggalkan pelatnas setelah kami bertemu 6 April.
Ada banyak yang harus dipertimbangkan mengapa Kevin belum bisa mengumumkan mundur sejak lama," kata Ricky dalam konferensi pers di pelatnas Cipayung, Jakarta, Kamis (16/5/2024).
"Kami harus menghormati keputusan Kevin.
Keputusan ini seperti yang sudah dibicarakan saat pertemuan 6 Apri.
Kevin bilang silakan untuk disampaikan sekarang."
"Saat 6 April bertemu, dia minta waktu dulu jangan dulu disampaikan karena berkaitan dengan sponsor dan lain-lain.
Kami apresiasi mereka (Marcus Fernaldi Gideon/Kevin yang sudah menyumbang banyak gelar dan ranking satu dunia cukup lama.
Nanti akan ada farewell Minions pada Indonesia open 2024. Kami akan buat acara khusus untuk mereka."
Marcus sudah lebih dulu memutuskan mundur dari pelatnas pada Maret 2024.
Baca juga: Kata Rahmat/Kevin Usai Lakoni Laga Perdana di Korea Masters 2023, Masih Adakah Minions Tahun Depan?
"Saat itu saya belum menjadi binpres. Gideon lebih dulu mengundurkan diri.
Saya tidak tahu apakah Kevin berkomunikasi dengan Marcus lebih dulu sebelum pensiun," ujar Ricky seperti dikutip TribunKaltim.co dari bolasport.com.
"Setelah nama Marcus/Kevin masuk dalam SK, kami harus menanyakan keputusan mereka saat masuk dalam daftar SK."
"Harapan besar dengan Minions pensiun, regenerasi berjalan terus dan memacu yang lain mengganti senior untuk bisa ke top level, " kata peraih emas ganda putra pada Olimpiade Atlanta 1996 bersama Rexy Mainaky itu.
Selain Marcus/Kevin, pemain yang mundur dari pelatnas adalah Diah Safira, Bilqis Prasista.
"Kevin statusnya pensiun sebagai atlet pelatnas karena sudah pamit.
Soal masih meneruskan atau tidak bertanding bulu tangkis saya tidak tahu. Saya bertemu pada di April.
Pegumuman Kevin mundur dari pelatnas ditunda sejak pertemuan itu karena terkait soal sponsor.
Surat pengunduran resmi Kevin belum disampaikan, tetapi sudah secara lisan.
Apakah Kevin Sanjaya masih akan bermain bulutangkis dan menjadi pemain profesional?
Hingga saat ini belum ada pernyataan resmi dari menantu Hary Tanoesoedibjo terkait langkah berikutnya usai mundur dari Pelatnas PBSI.
Profil dan Biodata Kevin Sanjaya
Berikut profil dan biodata Kevin Sanjaya Sukamuljo seperti dikutip TribunKaltim.co dari TribunPontianak.co.id di artikel berjudul Profil dan Biodata Kevin Sanjaya Sukamuljo Pebulutangkis Indonesia Menantu Hary Tanoesoedibjo.
Kevin Sanjaya merupakan Pebulutangkis Indonesia spesialis ganda.
Ia berasal dari klub PB Djarum.
Baca juga: Kevin Sanjaya Resmi Jadi Bapak, Valencia Tanoe Melahirkan Bayi Perempuan, Nama Anak Pertama Mpin
Pria kelahiran Banyuwangi itu bergabung ke PB Djarum sejak 2007.
Kevin Sanjaya kemudian masuk ke Pelatnas Cipayung PBSI.
Disana ia berpasangan dengan sejumlah Pebulutangkis Indonesia lainnnya sebelum dipasangkan dengan Marcus Fernaldi Gideon.
Bersama Marcus Fernaldi Gideon, Kevin Sanjaya mencatatkan prestasi gemilang.
Markus/Kevin yang dijuluki Minions bahkan menjadi pasangan Ganda Putra nomor 1 BWF terlama.
Teranyar ia dipasangkan bersama Rahmat Hidayat.
Baru-baru ini, Kevin Sanjaya mengakhiri masa lajangnya.
Ia menikah dengan Valencia Tanoesoedibjo putri dari konglomerat dan politisi Hary Tanoesoedibjo.
Berikut profil dan biodata Kevin Sanjaya Sukamuljo
Nama Panggilan: Kevin
Nama Punggung: K S Sukamuljo
Tempat/Tgl Lahir: Banyuwangi, 02 Agustus 1995
Sektor: Ganda Putra
Tahun Bergabung: 2007
Tangan: Kanan
Baca juga: Tidak Ingin Jadi Penghambat, Pebulutangkis Indonesia Marcus Gideon Putuskan Pensiun dari Pelatnas
Prestasi:
- Runner up BWF World Tour Super 750 Denmark Open 2022 (ganda putra)
- Semifinalis BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2022 (ganda putra)
- Runner up Thomas Cup 2022 (beregu putra)
- Semifinalis BWF World Tour Super 1000 All England 2022 (ganda putra)
- Runner up BWF World Tour Finals 2021 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 1000 Indonesia Open 2021 (ganda putra)
- Runner up BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2021 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 500 Hylo Open 2021 (ganda putra)
- Runner up BWF World Tour Super 750 French Open 2021 (ganda putra)
- Juara Thomas Cup 2020 tahun 2021 (beregu putra)
- Runner up Mola TV PBSI Home Tournament 2020 (ganda putra)
- Runner BWF World Tour Super 1000 All England Open 2020 (ganda putra)
- Juara Badminton Asia Team Championships 2020 (beregu putra)
- Juara BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2020 (ganda putra)
- Semifinalis BWF World Tour Finals 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 Fuzhou China Open 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 French Open 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 Denmark Open 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 1000 China Open 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 Japan Open 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 1000 Indonesia Open 2019 (ganda putra)
- Runner up Badminton Asia Championships 2019 (ganda putra)
- Semifinalis BWF World Tour Super 500 Singapore Open 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2019 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 500 Malaysia Masters 2019 (ganda putra)
- Semifinalis Kejurnas Beregu Campuran Dewasa 2018
- Juara BWF World Tour Super 500 Hong Kong Open 2018 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 Fuzhou China Open 2018 (ganda putra)
- Runner up BWF World Tour Super 750 French Open 2018 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 Denmark Open 2018 (ganda putra)
- Semifinalis BWF World Tour Super 1000 China Open 2018 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 750 Japan Open 2018 (ganda putra)
- Medali emas Asian Games 2018 (ganda putra)
- Medali Perak Asian Games 2018 (beregu putra)
- Juara BWF World Tour Super 1000 Indonesia Open 2018 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 1000 All England Open 2018 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 500 India Open 2018 (ganda putra)
- Juara BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2018 (ganda putra)
- Juara BWF Superseries Final 2017 (ganda putra)
- Juara Hong Kong Open Superseries 2017 (ganda putra)
- Juara China Open Superseries Premier 2017(ganda putra)
- Runner up Denmark Open Superseries Premier 2017 (ganda putra)
- Juara Japan Open Superseries 2017 (ganda putra)
- Runner up Korea Open Superseries 2017 (ganda putra)
- Semifinalis Singapore Open Superseries 2017 (ganda putra)
- Juara Malaysia Open Superseries Premier 2017 (ganda putra)
- Juara India Open Superseries 2017 (ganda putra)
- Juara All England Superseries Premier 2017 (ganda putra)
- Juara Kejurnas Beregu Campuran Dewasa Antar Klub 2016
- Juara China Open Superseries Premier 2016 (ganda putra)
- Medali Perunggu PON XIX-2016 JABAR (Beregu Putra)
- Juara Indonesian Masters Grand Prix Gold 2016 (Ganda Putra)
- Juara Australia Open Superseries 2016 (Ganda Putra)
- Semifinal New Zealand Open Grand Prix Gold 2016 (Ganda Putra)
- Runner up Piala Thomas Cup 2016 (Beregu Putra)
- Juara India Open Super Series 2016 (Ganda putra)
- Juara Malaysia Masters Grand Prix Gold 2016 (Ganda Putra)
- Juara Chinese Taipei Grand Prix 2015 (Ganda Putra)
- Semifinalis Thailand Open Grand Prix Gold 2015 (Ganda Putra)
- Semifinalis Vietnam Open GP 2015 (Ganda Putra)
- Runner up Chinese Taipei Open GPG 2015 (Ganda Putra)
- Medali Perak SEA Games 2015 (Ganda Putra)
- Medali Emas SEA Games 2015 (Beregu Putra)
- Semifinalis Piala Sudirman 2015 (Beregu campuran)
- Semifinalis Swiss Open Grand Prix Gold 2015 (Ganda Putra)
- Juara Bulgarian International Challenge 2014 (Ganda Putra)
- Runner up Indonesian Masters Grand Prix Gold 2014 (Ganda Putra)
- Semifinalis Pertamina Open 2013 (Ganda Dewasa Putra)
- Runner up World Junior Championships 2013 (Ganda Campuran)
- Runner up World Junior Championships 2013 (Beregu Campuran)
- Semifinalis Astec Open IX tahun 2013 (Ganda Dewasa Campuran)
- Runner up Astec Open IX tahun 2013 (Ganda Dewasa Putra)
- Juara Tangkas Spec Junior International Challenge 2013 (Ganda Campuran)
- Semifinalis Asian Junior Championships 2013 (Beregu Campuran)
- Semifinalis Asian Junior Championships 2013 (Ganda Putra)
- Semifinalis Sirnas Jawa barat 2013 (Ganda Campuran Dewasa)
- Juara Djarum Sirnas Jawa barat 2013 (Ganda Dewasa Putra)
- Runner up Walikota Surabaya Cup 2013 (Ganda Dewasa Putra)
- Juara Kejuaraan Nasional 2012 (Ganda Taruna Putra)
- Runner Up Tangkas Specs Junior Challenge Open Badminton Championship 2012
- Semifinalis Kejuaraan Asia Yunior 2012
- Juara Men’s Double 4th Badminton Championships 2012
- Juara Djarum Sirnas Jawa Barat 2012
- Champion sirnas Jakarta Open 2012
- Semifinalis Dutch Junior 2012 (Ganda Putra)
- Juara Pertamina Open V 2011 (Ganda Putra)
- Semifinalis Kejurnas Pekan Baru 2011 (Ganda Putra)
- Runner-Up Singapore International Series 2011 (Ganda Putra)
- Medali Perak Asean School Games 2011 (Ganda Putra)
- Medali Emas Asean School Games 2011 (Ganda Campuran)
- Juara I Djarum Sirnas Jakarta 2011 (Ganda Putra)
- Semifinalis Piala Walikota Surabaya 2011 (Ganda Putra)
- Semifinalis Sirnas Bengkulu 2011 (Ganda Putra)
- Runner Up Singapore Youth International 2010 (Ganda Putra)
- Semifinalis Pertamina Open IV 2010 (Ganda Putra)
- Semifinalis Astec Open 2010 (Ganda Putra)
- Perempat Finalis Sirkuit Nasional Surabaya 2010 (Ganda Putra)
- Semifinalis Sirnas Bali 2010 (Ganda Putra)
- Semifinalis Sirnas Bali 2010 (Ganda Campuran)
- Semifinalis Sirkuit Nasional Jawa Barat 2010 (Ganda Putra)
- Juara I Sirkuit Nasional Jakarta 2010
- Juara II Walikota Surabaya Cup
- Juara I Chandra Wijaya Men's Doubles Championship
- Juara I Sirkuit Nasional Pekanbaru Sumatra 2010
- Juara II Sirkuit Nasional Sumatera 2010 (Ganda Campuran)
- Juara I Sirnas Sulawesi Utara 2010 (Ganda Campuran)
- Juara II Sirnas Sulawesi Utara 2010
- Juara I Sirnas Kalimantan 2010
- Juara I Graha Bakti Cup se-Jawa Bali 2006
Baca juga: Jadwal Badminton Setelah China Masters 2023, Setelah Rahmat/Kevin, Giliran Rayhan/Marcus Debut
(*)
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Kaltim dan Google News Tribun Katim untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
| Jadwal Badminton Thailand Open 2024 Hari ini, Jafar/Aisyah dan Rehan/Lisa ke QF, Live TV dan Score |
|
|---|
| Lengkap Hasil Badminton Thailand Open 2024, Penutupan Manis Daddies, Tambahan 5 Wakil di 16 Besar |
|
|---|
| Jadwal Badminton Thailand Open 2024 Hari Ini, Srikandi Uber dan Ganda Putra, Live Gratis tanpa VPN |
|
|---|
| Jadwal Badminton Thomas Uber Cup 2024 Tim Putra dan Putri Indonesia vs China, Perjuangan Jadi Juara |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.