Berita Kukar Terkini
Edi Damansyah Ajak Nonton Bareng Indonesia vs Australia di Pendopo Bupati Kukar Malam Ini
Ini bukan hanya tentang menonton sepak bola, tapi juga tentang bagaimana kita bisa belajar dan terinspirasi dari semangat juang para pemain
Penulis: Miftah Aulia Anggraini | Editor: Budi Susilo
Ia pun mengajak masyarakat untuk terus mengikuti informasi terkait Nobar ini melalui media sosial Pemkab Kukar, agar tidak ketinggalan setiap momen penting dalam perjalanan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Edi juga menekankan, acara seperti Nobar ini tidak hanya sekadar menonton pertandingan, tetapi juga menjadi cara untuk mengajarkan nilai-nilai sportifitas, semangat juang, dan kebersamaan kepada generasi muda.
"Ini bukan hanya tentang menonton sepak bola, tapi juga tentang bagaimana kita bisa belajar dan terinspirasi dari semangat juang para pemain di lapangan," ujarnya.
Dengan persiapan yang matang, Pemkab Kukar telah menyiapkan segala kebutuhan teknis untuk memastikan kenyamanan dan keamanan selama Nobar berlangsung.
Baca juga: Peluang Timnas Indonesia Lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih Persib Puji Paes
Pihak panitia juga telah bekerja sama dengan aparat keamanan untuk mengatur lalu-lintas dan memastikan acara berjalan lancar tanpa gangguan.
Semangat Nobar ini diharapkan akan terus membara, bukan hanya untuk pertandingan malam ini, tetapi juga untuk setiap pertandingan yang akan datang.
Bupati Edi Damansyah mengajak semua masyarakat untuk datang dengan membawa semangat positif dan kebersamaan.
"Mari kita kita dukung Skuad Garuda dan jadikan Kukar sebagai rumah bagi suporter sepak bola yang penuh semangat. Meski nobar, namun tetap jangan buang sampah sembarangan," tutupnya.
Dengan atmosfer yang penuh dukungan, diharapkan Timnas Indonesia dapat tampil maksimal melawan Australia dan membawa hasil positif bagi bangsa. (*)
Live RCTI! Terjawab Jam Berapa Timnas Indonesia vs Australia, Jadwal dan Tayang di TV Apa Malam Ini |
![]() |
---|
Australia Latihan dengan Pagar Ditutup Kain Hitam Jelang Lawan Timnas Indonesia, Penjelasan Sumardji |
![]() |
---|
Kapten Borneo FC Soal Pemain Naturalisasi di Skuad Timnas Indonesia, Dulu Diprotes, Sekarang Dipuja |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.