Liga Italia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain AC Milan vs Verona di Liga Italia Malam Ini, Link Live Streaming
Prediksi skor dan susunan pemain AC Milan vs Verona, pada lanjutan Liga Italia Serie A, malam ini.
TRIBUNKALTIM.CO - Prediksi skor dan susunan pemain AC Milan vs Verona, pada lanjutan Liga Italia Serie A, malam ini.
Laga AC Milan vs Verona, di pekan ke-25 Liga Italia, digelar San Siro, Minggu (16/2/2025), Pukul 02.45 WIB.
Duel AC Milan vs Verona, dapat disaksikan melalui siaran langsung Bein Sports dan link live streaming TV Online via Vidio.com.
(Link Live Streaming AC Milan vs Verona, tersedia di artikel ini)
Baca juga: AC Milan Masih Menyimpan Hasrat Datangkan Victor Osimhen, Santiago Gimenez Belum Cukup
Baca juga: Sergio Conceicao Mulai Mengeluh, Anggap AC Milan Seperti Roller Coaster
AC Milan jelas akan lebih diunggulkan dalam pertandingan malam ini.
Bukan tanpa alasan, posisi Verona memang ada jauh di bawah AC Milan.
Untuk sementara, AC Milan masih ada di peringkat ketujuh klasemen Serie A dengan koleksi 38 poin dari 10 kali menang, 8 kali seri, dan 5 kali kalah.
Verona ada jauh di bawahnya, yaitu di peringkat ke-15 dengan 23 pin dari 7 kali menang, 2 kali seri, dan 15 kali kalah.
Baca juga: AC Milan Siapkan Perpanjangan Kontrak Anti Liverpool untuk Christian Pulisic
Di lima pertandingan terakhir di Serie A, AC Milan mampu mengamankan 10 poin, sementara Verona hanya bisa mengumpulkan 4 poin.
Hasil yang diraih AC Milan selama itu adalah menang 1-2 dari Como, kalah 2-0 dari Juventus, menang 3-2 dari Parma, seri 1-1 dengan Inter Milan, lalu menang 0-2 dari Empoli.
Sedangkan hasil yang diraih Verona adalah kalah 2-0 dari Napoli, kalah 0-3 dari Lazio, seri 1-1 dengan Venezia, menang 0-1 dari Monza, lalu kalah 0-5 dari Atalanta.
Jika melihat catatan pertandingan terakhir, AC Milan seharusnya bisa menang dengan cukup meyakinkan.
Baca juga: Sergio Conceicao Akhirnya Rasakan Apa yang Dirasakan Paulo Fonseca, Sakit Melatih AC Milan
Lini serang yang semakin tajam rasanya bisa membuat AC Milan menang dengan lebih dari dua gol.
Prediksi Line Up AC Milan vs Verona
Sergio Conceicao rasanya tidak akan terlalu sulit menyusun line up AC Milan untuk malam ini.
Santiago Gimenez, Joao Felix, Christian Pulisic, dan Tijjani Reijnders jelas akan jadi pilihan utama.
Baca juga: Link Live Streaming Feyenoord vs AC Milan di Liga Champions Malam Ini, Kick-off 03.00 WIB
Di kubu tamu, Verona masih sangat mengandalkan Amin Sarr dan Daniel Mosquera sebagai duet striker.
Kombinasi keduanya sudah meghasilkan tujuh gol untuk Verona di Serie A musim ini.
AC Milan: Maignan; Hernandez, Pavlovic, Thiaw, Walker; Musah, Fofana; Felix, Reijnders, Pulisic; Gimenez.
Verona: Montipo; Dawidowicz, Coppola, Daniliuc; Bradaric, Duda, Niasse, Tchatchoua; Suslov; Mosquera, Sarr.
Head to Head AC Milan vs Verona
21/12/2024: Verona 0-1 AC Milan
17/3/2024: Verona 1-3 AC Milan
23/9/2023: AC Milan 1-0 Verona
17/10/2022: Verona 1-2 AC Milan
Prediksi Skor
AC Milan 2-0 Verona
AC Milan 3-1 Verona
Link Live Streaming
Disclamer: Jadwal siaran ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dari stasiun televisi bersangkutan dan bukan merupakan tanggung jawab Tribun Kaltim.
Klasemen Liga Italia
(*)
Ikuti berita populer lainnya di Google News, Channel WA, dan Telegram
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul "AC Milan vs Verona: Preview, Prediksi Skor, dan Info Line Up"
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20250215_AC-Milan-vs-Verona.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.