Berita Kukar Terkini

Tim Gabungan Masih Cari Pemancing Hilang di Perairan Teluk Dalam Tenggarong Seberang Kukar

Korban diketahui berinisial RAS (32), yang diduga tenggelam saat memancing seorang diri di area sekitar Jl. Perjiwa, Desa Teluk Dalam, Tenggarong

|
TRIBUNKALTIM.CO/PATRICK VALLERY SIANTURI
TENGGELAM - Lokasi tempat kejadian RAS (32), yang diduga tenggelam saat memancing seorang diri. Pihak berwajid terus melakukan proses pencarian korban.  (TRIBUNKALTIM.CO / PATRICK VALLERY SIANTURI)  

TRIBUNKALTIM.CO,TENGGARONG – Seorang pemancing dilaporkan hilang di perairan Desa Teluk Dalam, Kecamatan Tenggarong Seberang, pada Rabu (11/6/2025).

Korban diketahui berinisial RAS (32), yang diduga tenggelam saat memancing seorang diri di area sekitar Jalan Perjiwa, Desa Teluk Dalam, Tenggarong Seberang

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kutai Kartanegara, Fida Hurasani, menjelaskan bahwa laporan pertama kali diterima pihaknya pada pukul 09.32 WITA.

Menindaklanjuti informasi tersebut, tim segera dikerahkan ke lokasi untuk melakukan pencarian.

“Berdasarkan rekaman CCTV, korban terakhir terlihat menaiki kapal tongkang hisap pasir seorang diri pada malam hari. Namun, tidak diketahui pasti pukul berapa kejadian itu berlangsung,” ujar Fida.

Baca juga: Pencarian 48 Jam Berakhir Duka, Bocah Tenggelam di Sungai Mahakam Kukar Ditemukan Tewas

Dari keterangan rekan korban, RAS memang dikenal kerap memancing sendirian dan biasanya pulang sekitar pukul 01.00 dini hari.

Namun pada malam kejadian, korban tidak kembali hingga pagi. Kecurigaan semakin kuat setelah ditemukan barang-barang milik korban, seperti alat pancing, jaket, dan tas yang tertinggal di sekitar lokasi.

Tim gabungan dari Disdamkar, kepolisian, BPBD, dan warga setempat langsung melakukan penyisiran menggunakan dua unit perahu, yakni Boat Polytelin dan Rubber Boat.

Pencarian dilakukan menyusuri aliran sungai Mahakam, dengan kondisi medan yang cukup menantang dan arus air yang deras.

“Saat ini kami masih terus melakukan pencarian secara sinergis bersama warga dan aparat kepolisian. Semoga korban bisa segera ditemukan,” ungkap Fida.

Baca juga: Kronologi Anak 13 Tahun di Tenggarong Tenggelam di Sungai Mahakam, Lompat dan Tak Muncul Lagi

Ia menambahkan bahwa upaya penyelaman belum dapat dilakukan karena derasnya arus sungai Mahakam menjadi kendala utama dalam proses pencarian. (*)

 

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved