Pendidikan

Cara Daftar Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025 dan Syarat, Ada Benefit Uang Saku Rp 9 Juta/Semester

Bagi mahasiswa baru yang tengah mencari beasiswa, BSI kembali membuka peluang emas melalui program Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025.

Grafis TribunKaltim.co via Canva
BEASISWA BSI 2025 - Ilustrasi mahasiswa, diolah di Canva. Berikut cara daftar Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025 dan syaratnya (Grafis TribunKaltim.co via Canva) 

TRIBUNKALTIM.CO - Bagi mahasiswa baru yang tengah mencari beasiswa, BSI kembali membuka peluang emas melalui program Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025.

Ada banyak pilihan beasiswa kuliah, salah satunya Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025.

Program beasiswa ini terbuka untuk mahasiswa jenjang D3, D4, hingga S1 dari sejumlah perguruan tinggi negeri terpilih di Indonesia.

Berbagai bentuk benefit Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025.

Tak hanya memberikan pembebasan Uang Kuliah Tunggal (UKT), BSI juga menawarkan uang saku sebesar Rp 1,5 juta per bulan, atau total Rp 9 juta per semester selama delapan semester.

Baca juga: Syarat Beasiswa LPDP Tahap 2 2025, Kapan Pendaftaran Dibuka? Klik beasiswalpdp.kemenkeu.go.id

 Selain bantuan finansial, penerima beasiswa juga akan mendapatkan pelatihan kepemimpinan, kesempatan magang, mentoring dengan pimpinan BSI, hingga peluang menjadi duta ekonomi syariah.

Dilansir dari laman Instagram Ditmawa Unair pada Selasa (10/6/2025), mahasiswa bisa mendapatkan bantuan Rp 1,5 juta per bulan.

Sehingga, per semester para penerima beasiswa mendapatkan bantuan sebesar Rp 9 juta.

Cakupan Beasiswa BSI

* UKT full cover

* Uang saku sebesar Rp. 1.5 juta per bulan selama 8 semester

* Pembinaan kepemimpinan dan pembangunan karakter

* Membangun komunitas duta atau volunteers ekonomi syariah untuk memperkuat branding BSI dan BSI Maslahat

* Magang di industri ekonomi syariah

* Mentorship dengan pimpinan BSI

Persyaratan Beasiswa BSI Prestasi Unggulan 2025

1. Mahasiswa semester 1 dari top 10 PTN (perguruan tinggi negeri) dengan jurusan predikat unggul dari Kemedikti Saintek yang telah tercatat di BSI.

2. Dari keluarga tidak mampu dan dibuktikan dengan SKTM atau KIP

3. Tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari lembaga lain

Persyaratan Dokumen: 

* KTP

* KK

* Surat keterangan diterima di PTN

* Sertifikat prestasi jika ada

* Foto formal

* KIS atau BPJS jika ada

* Terdaftar di DTKS atau SKTM dari pemerintah Desa

Daftar Universitas mitra BSI Prestasi Unggulan 2025: 

* Universitas Indonesia

* Universitas Padjadjaran

* Institut Teknologi Bandung

* IPB University

* Universitas Diponegoro

* Institut Teknologi Sepuluh November

* Universitas Brawijaya

* Universitas Airlangga

* Universitas Hasanuddin

* Universitas Gadjah Mada

Informasi lebih lanjut, bisa cek pada divisi kemahasiswaan masing-masing kampus atau cek Instagram @bsi_scholarship dan laman resmi beasiswa BSI.

Tips Lolos Beasiswa

1. Pahami Syarat dan Ketentuannya Secara Detail 

* Baca dengan teliti panduan resmi beasiswa.

* Pastikan kamu memenuhi syarat akademik , usia, asal institusi, hingga latar belakang yang disasar (misalnya wilayah 3T atau kelompok kurang terwakili).

2.  Persiapkan Dokumen Sejak Dini 

* Siapkan dokumen seperti rapor, ijazah, transkrip nilai, KTP, Kartu Keluarga, surat rekomendasi, dan CV .

* Buat personal statement atau motivation letter  yang jujur, kuat, dan menggambarkan visi masa depanmu.

3.  Tingkatkan Prestasi Akademik dan Nonakademik 

* Beasiswa sering mencari kandidat berprestasi. Tunjukkan keaktifanmu di lomba, organisasi, atau proyek sosial.

* Jika ada nilai TOEFL/IELTS, IPK, atau prestasi khusus, pastikan ditampilkan dengan jelas.

4.  Latihan Wawancara 

* Banyak beasiswa menyertakan sesi wawancara. Latih cara menjawab pertanyaan seperti:

* “Mengapa kamu layak menerima beasiswa ini?”

* “Apa kontribusimu setelah lulus?”

* “Apa rencanamu 5–10 tahun ke depan?”

5.  Tunjukkan Komitmen Sosial dan Kepemimpinan 

* Beasiswa seperti Garuda menekankan kontribusi terhadap masyarakat, terutama kelompok rentan.

* Ceritakan pengalaman nyata saat kamu memimpin kegiatan atau membantu komunitas.

6.  Ikuti Info Terbaru dan Tenggat Waktu 

* Pantau situs resmi, media sosial Kemdikbud, dan forum mahasiswa agar tidak tertinggal informasi atau deadline.

7.  Cari Mentor atau Teman yang Pernah Lolos 

* Belajar dari pengalaman orang lain bisa sangat membantu.

* Ikut grup belajar, komunitas, atau forum diskusi beasiswa.

Semoga membantu dan semoga berhasil!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "BSI Buka Beasiswa Prestasi Unggulan 2025, Bebas UKT dan Ada Uang Saku"

Ikuti berita populer lainnya di saluran berikut: Channel WA, Facebook, X (Twitter), YouTube, Threads, Telegram

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved