Berita Internasional Terkini
Iran Bombardir Israel dengan 30 Rudal Usai Diserang Amerika Serikat, Ledakan Guncang Yerusalem
Iran bombardir Israel dengan 30 rudal usai diserang Amerika Serikat. Ledakan guncang Yerusalem.
TRIBUNKALTIM.CO - Iran bombardir Israel dengan 30 rudal usai diserang Amerika Serikat.
Iran tak tinggal diam usai diserang Amerika Serikat.
Iran langsung memborbardir Israel dengan serangan rudalnya.
Militer Israel pada Minggu (22/6/2025) mendeteksi dua gelombang rudal yang ditembakkan dari Iran, sesaat setelah kubu Teheran dihantam serangan udara Amerika Serikat (AS).
Baca juga: Antisipasi Jika Gugur dalam Perang Iran-Israel, Khamenei Siapkan 3 Calon Pengganti dari Ulama Senior
Sirene udara langsung meraung-raung di Tel Aviv, dan ledakan mengguncang Yerusalem.
"Beberapa saat yang lalu, sirene berbunyi di beberapa daerah di Israel setelah teridentifikasinya rudal yang diluncurkan dari Iran ke Negara Israel," kata militer, dikutip dari kantor berita AFP.
"Saat ini, (Angkatan Udara Israel) sedang beroperasi untuk mencegat dan menyerang jika diperlukan untuk menghilangkan ancaman," lanjutnya.
Pernyataan serupa tentang gelombang rudal lainnya dikeluarkan 30 menit kemudian sebelum peringatan dicabut sekitar pukul 8.10 pagi waktu setempat.
Laporan AFP lebih lanjut menyebutkan, Iran menembakkan 30 rudal ke arah Israel.
Serangan AS ke Iran
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump pada Sabtu (21/6/2025) mengumumkan serangan udara ke tiga fasilitas nuklir utama Iran di Natanz, Isfahan, dan Fordo, lalu mengeklaim situs nuklir rahasia di Fordo hancur.
Baca juga: Benjamin Netanyahu Ucap Terima Kasih ke Trump Usai AS Serang Iran, Teheran Nyatakan Perang Dimulai
"Sejumlah muatan penuh bom dijatuhkan di Fordo. Fordo sudah lenyap," tulis Trump di media sosial Truth Social miliknya, dikutip dari Reuters.
"Iran sekarang harus setuju untuk mengakhiri perang ini," tambahnya dengan huruf kapital.
Kepada Fox News, ia menyebutkan bahwa enam bom penghancur bunker dijatuhkan di Fordo, sedangkan 30 rudal Tomahawk ditembakkan ke dua lokasi lainnya.
Seorang pejabat pertahanan AS mengatakan kepada Reuters, pesawat bomber siluman B-2 dikerahkan dalam serangan ini.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.