Berita Nasional Terkini

Praka Zaenal yang Gugur Saat Latihan Terjun Payung HUT TNI 2025 Tinggalkan Istri Hamil 7 Bulan

Satu kabar duka terselip di balik kemeriahan perayaan HUT ke-80 TNI tahun 2025

Editor: Doan Pardede
(DOKUMEN TNI AL)
SOSOK PRAKA ZAENAL - Praka (Mar) Zaenal Mutaqim, prajurit TNI AL dari Detasemen Intai Para Amfibi 1 (Den Ipam 1) Korps Marinir, gugur usai mengalami kecelakaan dalam Presidential Inspection di Perairan Teluk, Jakarta pada Kamis (2/10/2025).(DOKUMEN TNI AL) 

Tinggalkan istri yang hamil 7 bulan

Almarhum meninggalkan istri, Siti Mardhiyah, yang diketahui tengah mengandung 7 bulan.

Dandim 0717/Grobogan Letkol Kav Barid Budi Susila menyampaikan, jenazah Praka Zaenal dikebumikan secara militer di kampung halamannya di Desa Sembungharjo, Kecamatan Pulokulon, Grobogan pada Sabtu (4/10/2025) sore.

Prosesi dihadiri Danden Ipam 1 Mar Pasmar 1 Jakarta Kolonel Mar Romanimbun Butar Butar, Dansatpaska 1 Kolonel Laut (P) Mukawat Kamarudin, Paiops Den Ipam 1 Mar Pasmar 1 Jakarta Letkol Mar Rizka S, Danramil Kodim 0717/Grobogan beserta jajarannya, satu regu anggota Lanal Semarang, satu pleton personel Taifib 2 Surabaya, dan masyarakat.

"Persemayaman dan pemakaman militer dimulai pukul 16.00 hingga 17.00," kata Barid saat dihubungi melalui ponsel, Minggu (5/10/2025).

Praka Zaenal adalah anak kedua dari tiga bersaudara, putra pasangan Kasmijan dan Siti Badroh.

Almarhum meninggalkan istri, Siti Mardhiyah, yang diketahui tengah mengandung 7 bulan. 

"Kami turut berduka cita sedalam-dalamnya," ujar Barid, seperti dilansir Kompas.com

Ikuti berita populer lainnya di saluran berikut: Channel WA, Facebook, X (Twitter), YouTube, Threads, Telegram

Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved