Berita Nasional Terkini
Resmi! Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama di Kalender 2026 Lengkap Kombinasi Long Weekend
Berikut daftar libur nasional dan cuti bersama tahun 2026, lengkap dengan kombinasi long weekend yang bisa dimanfaatkan untuk berlibur.
Penulis: Christnina Maharani | Editor: Nisa Zakiyah
TRIBUNKALTIM.CO - Hari libur dan cuti bersama menjadi topik yang populer di internet menjelang pergantian tahun, terutama bagi mereka yang ingin mengajukan cuti.
Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, pemerintah secara resmi mengumumkan daftar libur nasional dan cuti bersama tahun 2026 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri yang ditandatangani pada 19 September 2025.
Penetapannya kemudian dituangkan dalam SKB Nomor 1497 Tahun 2025, Nomor 2 Tahun 2025, dan Nomor 5 Tahun 2025.
“Untuk tahun 2026, total hari libur nasional ditetapkan sebanyak 17 hari sesuai peraturan perundangan yang berlaku,” kata Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno, seperti yang dikutip dari Kompas.com, Sabtu (27/9/2025).
Baca juga: Tak Ada Libur Nasional di Kalender November 2025, Cek Tanggal Merah dan Perayaan Hari Besar
Sementara itu, jadwal cuti bersama disepakati selama 8 hari.
Supaya lebih jelas, berikut daftar libur nasional dan cuti bersama di Kalender 2026 bersama kombinasi long weekend yang bisa dimanfaatkan.
Daftar Hari Libur Nasional 2026
Berikut daftar lengkap hari libur nasional 2026:
- Kamis, 1 Januari 2026: Tahun Baru 2026 Masehi
- Jumat, 16 Januari 2026: Isra Miraj Nabi Muhammad SAW
- Selasa, 17 Februari 2026: Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili
- Kamis, 19 Maret 2026: Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1948)
- Sabtu–Minggu, 21–22 Maret 2026: Idulfitri 1447 H
- Jumat, 3 April 2026: Wafat Yesus Kristus
- Minggu, 5 April 2026: Paskah (Kebangkitan Yesus Kristus)
- Jumat, 1 Mei 2026: Hari Buruh Internasional
- Kamis, 14 Mei 2026: Kenaikan Yesus Kristus
- Rabu, 27 Mei 2026: Iduladha 1447 H
- Minggu, 31 Mei 2026: Hari Raya Waisak 2570 BE
- Senin, 1 Juni 2026: Hari Lahir Pancasila
- Selasa, 16 Juni 2026: 1 Muharam 1448 H (Tahun Baru Islam)
- Senin, 17 Agustus 2026: Hari Proklamasi Kemerdekaan RI
- Selasa, 25 Agustus 2026: Maulid Nabi Muhammad SAW
- Jumat, 25 Desember 2026: Hari Raya Natal
Daftar Cuti Bersama 2026
Sementara jadwal cuti bersama di 2026, sebagai berikut:
- Senin, 16 Februari 2026: Cuti bersama Tahun Baru Imlek
- Rabu, 18 Maret 2026: Cuti bersama Hari Suci Nyepi
- Jumat, 20 Maret 2026; Senin, 23 Maret 2026; dan Selasa, 24 Maret 2026: Cuti bersama Idulfitri
- Jumat, 15 Mei 2026: Cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
- Kamis, 28 Mei 2026: Cuti bersama Iduladha
- Kamis, 24 Desember 2026: Cuti bersama Natal
Unduh Kalender Hijriah 2026 DI SINI.
Jadwal Long Weekend 2026
Selengkapnya, berikut kombinasi long weekend pada kalender 2026.
1. Long weekend Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- Jumat, 16 Januari 2026: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- Sabtu, 17 Januari 2026: Akhir pekan
- Minggu, 18 Januari 2026: Akhir pekan
2. Long weekend Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili
- Sabtu, 14 Februari 2026: Akhir pekan
- Minggu, 15 Februari 2026: Akhir pekan
- Senin, 16 Februari 2026: Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili
- Selasa, 17 Februari 2026: Tahun Baru Imlek 2577 Kongzili.
3. Long weekend Hari Suci Nyepi dan Idul Fitri 1447 Hijriah
- Rabu, 18 Maret 2026: Cuti bersama Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1948
- Kamis, 19 Maret 2026: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1948
- Jumat, 20 Maret 2026: Cuti bersama Idul Fitri 1447 Hijriah
- Sabtu, 21 Maret 2026: Idul Fitri 1447 Hijriah
- Minggu, 22 Maret 2026: Idul Fitri 1447 Hijriah
- Senin, 23 Maret 2026: Cuti bersama Idul Fitri 1447 Hijriah
- Selasa, 24 Maret 2026: Cuti bersama Idul Fitri 1447 Hijriah.
Baca juga: Pemerintah Tetapkan 25 Hari Libur dan Cuti Bersama di Tahun 2026
4. Long weekend peringatan wafat Yesus Kristus dan Hari Raya Paskah
- Jumat, 3 April 2026: Wafat Yesus Kristus
- Sabtu, 4 April 2026: Akhir pekan
- Minggu, 5 April 2026: Hari Raya Paskah
5. Long weekend Hari Buruh Internasional
- Jumat, 1 Mei 2026: Hari Buruh Internasional
- Sabtu, 2 Mei 2026: Akhir pekan
- Minggu, 3 Mei 2026: Akhir pekan.
6. Long weekend Kenaikan Yesus Kristus
- Kamis, 14 Mei 2026: Kenaikan Yesus Kristus
- Jumat, 15 Mei 2026: Cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
- Sabtu, 16 Mei 2026: Akhir pekan
- Minggu, 17 Mei 2026: Akhir pekan.
7. Long weekend Hari Lahir Pancasila
- Sabtu, 30 Mei 2026: Akhir pekan
- Minggu, 31 Mei 2026: Akhir pekan
- Senin, 1 Juni 2026: Hari Lahir Pancasila (Anda bisa mengajukan cuti tahunan)
8. Long weekend HUT RI
- Sabtu, 15 Agustus 2026: Akhir pekan
- Minggu, 16 Agustus 2026: Akhir pekan
- Senin, 17 Agustus 2026: Proklamasi Kemerdekaan.
9. Long weekend Hari Natal dan Tahun Baru
- Kamis, 24 Desember 2026: Cuti bersama Hari Natal
- Jumat, 25 Desember 2026: Hari Natal
- Sabtu, 26 Desember 2026: Akhir pekan
- Minggu, 27 Desember 2026: Akhir pekan
- Senin, 28 Desember 2026: Anda bisa mengajukan cuti tahunan
- Selasa, 29 Desember 2026: Anda bisa mengajukan cuti tahunan
- Rabu, 30 Desember 2026: Anda bisa mengajukan cuti tahunan
- Kamis, 31 Desember 2026: Malam tahun baru (Anda bisa mengajukan cuti tahunan)
- Jumat, 1 Januari 2027: Tahun Baru 2027 (Anda bisa mengajukan cuti tahunan)
Baca juga: Link Resmi Unduh PDF Kalender 2026, Lengkap Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama
Demikian informasi mengenai libur nasional, cuti bersama hingga jadwal long weekend sepanjang tahun 2026.
Dengan jadwal libur yang jelas, masyarakat diharapkan bisa memanfaatkan waktu senggang untuk berlibur, berkumpul, dengan keluarga, atau beristirahat setelah runititas padat. Pastikan catat tanggalnya, ya! (*)
Sebagian dari artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jadwal Long Weekend 2026, Siap-siap Libur Panjang hingga 7 Hari"
| Disentil Hasan Nasbi Soal Gaya Komunikasi, Purbaya: Saya Justru Kembalikan Kepercayaan Masyarakat |
|
|---|
| Projo: Isu Markup Proyek Whoosh Jadi Alat Serangan Politik ke Jokowi |
|
|---|
| Pakar Hukum Sebut Manuver Roy Suryo Cs Soal Ijazah Jokowi Bentuk Ketakutan dan Kepanikan |
|
|---|
| 5 Syarat Umrah Mandiri dalam UU Haji dan Umrah 2025 yang Wajib Diketahui |
|
|---|
| Aturan Mendirikan Tenda Hajatan, Masyarakat Bisa Didenda Hingga Rp 50 Juta Jika Melanggar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20251010_Jadwal-Libur-Tahun-2026.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.