Championship

Performa Belum Stabil, Persiba Bidik Kemenangan Perdana Saat Jamu PSIS di Batakan

Persiba Balikpapan masih mencari konsistensi di putaran kedua dan menargetkan kemenangan perdana saat menjamu PSIS Semarang di Stadion Batakan.

Penulis: Zainul | Editor: Miftah Aulia Anggraini
HO/PERSIBA BALIKPAPAN
PERFORMA BELUM STABIL - Skuad Beruang Madu mengawali putaran ke dua Pegadaian Championship League 2025-2026 dengan hasil yang kurang memuaskan, setelah nyaris kalah dari Persipal Palu pada Senin kemarin (17/11). Persiba Balikpapan kini bidik kemenangan di kandang sendiri saat menjamu PSIS Semarang pada 23 November nanti di stadion Batakan. (HO/PERSIBA BALIKPAPAN) 

“Persiba nggak punya banyak waktu untuk evaluasi. Mereka sudah harus kembali fokus menyiapkan diri menghadapi laga kandang penting melawan PSIS,” ujar salah satu suporter Persiba, Selasa (18/11).

Baca juga: FOTO-FOTO: Persiba Balikpapan Gagal Revans dari PSS Sleman di Stadion Batakan, M Nasuha Minta Maaf

Dengan tekanan untuk bangkit dan merebut kemenangan perdana di putaran kedua, laga melawan PSIS menjadi momentum penting bagi Beruang Madu untuk membalikkan keadaan sebelum kompetisi memasuki fase yang lebih berat.

Sementara itu, PSS Sleman masih kokoh di puncak klasemen Grup B dengan 26 poin, menunjukkan dominasi yang belum bisa dikejar tim-tim pesaing lainnya. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved