Berita Kaltim Terkini
Ikuti Arahan Gubernur, Kesbangpol Kaltim Kurangi Kegiatan di Hotel
Kesbangpol Kaltim mulai terapkan efisiensi anggaran dengan alihkan kegiatan dari hotel ke fasilitas kantor.\
Penulis: Raynaldi Paskalis | Editor: Amelia Mutia Rachmah
Ringkasan Berita:
- Kesbangpol Kaltim mulai alihkan kegiatan dari hotel ke ruang kantor sebagai bentuk efisiensi anggaran.
- Kebijakan ini merupakan tindak lanjut arahan Gubernur Kaltim dan pemerintah pusat.
- Langkah ini diharapkan berdampak signifikan terhadap penghematan belanja daerah secara berkelanjutan.
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Kalimantan Timur mulai menerapkan kebijakan efisiensi anggaran dengan mengurangi penyelenggaraan kegiatan di hotel, sebagai bagian dari strategi penghematan belanja daerah yang dicanangkan oleh Gubernur Kaltim.
Langkah ini diambil menyikapi kondisi keuangan daerah yang menuntut penyesuaian pola belanja agar lebih efektif dan berorientasi pada kebutuhan prioritas.
Sekretaris Kesbangpol Provinsi Kaltim, Ahmad Firdaus, menjelaskan bahwa kebijakan tersebut diambil berdasarkan kondisi keuangan daerah saat ini.
"Jadi memang memperhatikan direktif Pak Gubernur kemarin memang bahwa berdasarkan kondisi keadaan anggaran," ujar Firdaus. Kamis (6/11/2025).
Ia menambahkan, arahan efisiensi anggaran dari pemerintah pusat juga menjadi pertimbangan dalam pengambilan kebijakan ini.
Baca juga: DPRD Balikpapan: Efisiensi Anggaran Jangan Matikan Ekonomi Hotel
Kesbangpol Kaltim kini memaksimalkan penggunaan fasilitas internal yang tersedia untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan.
Implementasi kebijakan ini sudah mulai terlihat. Kesbangpol baru-baru ini menggelar forum diskusi dengan memanfaatkan ruang rapat yang tersedia di kantor, bukan di hotel seperti kebiasaan sebelumnya.
Sebelumnya, Gubernur Kaltim menyebut pemerintah provinsi telah mengurangi kegiatan di hotel sebagai bagian dari strategi efisiensi anggaran daerah.
"Kegiatan-kegiatan kami yang memang sebelumnya biasanya dilaksanakan di hotel atau lain-lain kami arahkan memang kegiatan ini di kantor Gubernur dengan fasilitas yang ada," jelasnya.
Ia berharap langkah ini dapat memberikan dampak signifikan terhadap penghematan anggaran daerah. Ke depannya, Kesbangpol akan konsisten menerapkan pola ini untuk berbagai kegiatan yang diselenggarakan.
"Nanti mungkin kegiatan-kegiatan kami ke depan juga kami laksanakan dengan memanfaatkan fasilitas di kantor," pungkas Firdaus. (*)
| 107.674 Pengangguran di Kaltim pada Agustus 2025, Ini 5 Daerah yang Warganya Banyak Tak Bekerja |
|
|---|
| Ditlantas Polda Kaltim Sampaikan Keselamatan Berlalu Lintas ke Petugas Kebersihan di Balikpapan |
|
|---|
| Badan Pangan Nasional Pastikan Stok Beras di Kaltim Aman dan Terkendali |
|
|---|
| DPRD Kaltim Ingatkan Perusahaan Tambang Tidak Garap Lahan Warga Sebelum Ganti Rugi |
|
|---|
| Anggota DPRD Kaltim Agus Aras Dorong Pemerintah Benahi Kesenjangan Kebutuhan Dasar di 3 Wilayah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20251106_Kesbangpol-Kaltim-Efisiensi-Anggaran.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.