Pilgub Jawa Barat
Ini Rekomendasi Golkar di Pilkada Jawa Barat untuk Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi
Partai Golkar resmi menyerahkan rekomendasi Pilkada Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Timur (Jatim).
TRIBUNKALTIM.CO, JAKARTA - Partai Golkar resmi menyerahkan rekomendasi Pilkada Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Timur (Jatim).
Pada Pilkada Jabar, Golkar menyerahkan rekomendasi kepada Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi.
Dalam rekomendasi tersebut Deddy Mizwar ditetapkan sebagai calon gubernur sedangkan Dedi Mulyadi selaku calon wakil gubernur.
Sementara itu untuk Pilkada Jatim, Golkar menyerahkan rekomendasi kepada Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa selaku calon gubernur dan Bupati Trenggalek Emil Dardak sebagai calon wakil gubernur.
Baca: Ternyata Jodoh Dedi Mulyadi juga Berinisial D di Pilkada Jabar
Baca: Golkar Putar Formasi di Pilkada Jabar, Deddy Mizwar kini jadi Cagub
Baca: Sempat Merapat Akhirnya PKS Batal Mengusung, Begini Reaksi Deddy Mizwar
Rekomendasi diserahkan langsung oleh Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Jumat (5/1/2018).
"Pilkada ini merupakan sebuah peristiwa akbar, dia adalah proses elektoral yang kurang lebih 171 mulai dari Sumatera sampai Papua," kata Airlangga.
Dari 171 daerah yang mengikuti pilkada, Golkar berpartisipasi di 169 daerah.
Baca: Lagi Tren Nih Melangsingkan Tubuh dengan Puasa, Amankah?
Baca: Kembali Tidur Panjang, Berikut Fakta-fakta Echa Si Putri Tidur dari Banjarmasin
Baca: Kena Skors, Arsenal Jalani 3 Laga Tanpa Dampingan Arsene Wenger
Baca: Hadapi Cagliari, Juventus Harus Rela Istirahatkan Buffon
Dalam acara tersebut, dari 169 daerah yang diikuti, Golkar baru menyerahkan rekomendasi kepada 157 daerah.
Airlangga pun menitipkan tiga program yang harus dijalankan oleh para calon kepala daerah yang diusung partainya.
"Tiga program adalah pertama harga sembako yang terjangkau, kedua perluas lapangan pekerjaan, dan ketiga tersedia rumah dengan akses yang terjangkau dan harga yang terjangkau," lanjut Airlangga. (Kompas.com/Rakhmat Nur Hakim)