PON XIX Jabar
Disambut Meriah bak Pahlawan, Atlet Renang Ini Senang Bisa Cetak Rekor dan Emas buat Kaltara
Apabila bonus ini dicairkan, Angel bisa mendapatkan bonus Rp 400 juta hingga Rp 600 juta.
Penulis: Junisah |
TRIBUNKALTIM.CO, TARAKAN - Angel Gabriella Yus, atlet cabang olahraga renang berhasil meraih dua medali emas gaya kupu‑kupu 50 meter dan 100 meter di ajang PON XIX Jabar.
Keberhasilan Angel meraih dua emas memberikan kebahagian bagi masyarakat Kaltara, terutama Kota Tarakan.
Dua emas yang diraih Angel ini membuat bendera kontingen Provinsi Kaltara berkibar dan berada di peringkat 27 dari 34 provinsi yang ikut PON XIX Jawa Barat.
Atas keberhasilannya, cewek 15 tahun ini akan diguyur bonus dari Pemprov dan KONI Kaltara berupa uang Rp 200 juta hingga Rp 300 juta.
Baca: Said Amin Janjikan Bonus Rp 25 Juta untuk Atlet Gulat Peraih Emas
Apabila bonus ini dicairkan, Angel bisa mendapatkan bonus Rp 400 juta hingga Rp 600 juta.
Saat ditanya Tribunkaltim.co, tentang pemberian bonus yang dijanjikan Pemprov dan KONI Kaltara, Angel mengatakan, kalau bonus yang dijanjikan tersebut cair akan ditabung.
"Saya mau tabung untuk biaya melanjutkan kuliah bidang ahli gizi," ujarnya.
Tak hanya dari Pemprov dan KONI Kaltara, Walikota Tarakan Sofian Raga juga menjanjikan akan memberikan hadiah bagi Angel. Hanya saja Sofian tidak memberitahukan hadiah apa yang diberikan.
"Ada deh biar surprise, nanti soal hadiah untuk ananda Angel akan saya bicarakan dengan Ketua DPRD Tarakan," kata Sofian.
Baca: Raih Medali Emas, Atlet Kembar Balikpapan Ini Janji Bonusnya untuk Bangun Rumah Orangtua
Angel yang beberapa waktu lalu, datang ke Tarakan disambut meriah bak pahlawan pulang dari medan perang oleh sejumlah pejabat di Provinsi Kaltara. Mulai Wakil Gubernur Udin Hinggio, Walikota Tarakan Sofian Raga hingga Bupati Tana Tidung Undunsyah.
Mendapatkan sambutan meriah ini, Angel mengaku sangat senang dan tidak menyangka bakalan disambut seperti ini.
Untuk mengikuti cabor renang ini Angel tidak hanya berhasil meraih emas, namun juga memperbaiki catatan rekor waktunya di renang gaya kupu‑kupu.
"Puji Tuhan saya senang bisa memperbaiki catatan rekor saya dan meraih medali dua emas untuk Provinsi Kaltara. Saya datang ke Tarakan ini sekalian pulang kampung dan menikmati liburan," ucapnya beberapa waktu lalu saat berada di Tarakan.
Gadis yang duduk di kelas 10 SMA Seruni Don Bosco Jakarta ini, ternyata telah belajar renang mulai dari kecil. Ia belajar renang dari sang ayah yaitu Jonatan Yus yang juga pelatih renang di Kota Tarakan.
Di usia masih anak‑anak, bakat Angel sebagai atlet renang terlihat.
Di usia 9 tahun, Angel diikutan ayahnya mengikuti berbagai kejuaraan renang tingkat nasional. Tak disangka di usianya yang masih anak‑anak Angel bisa meraih medali dan menjadi atlet renang andalan Tarakan hingga saat ini.
Berbagai hadiah didapatkanya di ajang kejuaraan renang ini. Bahkan kini hadiahnya berupa medali mulai dari emas, perak, perunggu dan berbagai piala dan piagam penghargaan, kalau dikumpulkan bisa mencapai dua dus.
"Wah kalau ditanya jumlah piala dan medali sudah tidak terhitung lagi deh. Yah kalau semuanya dikumpulkan bisa mencapai dua dus," kata gadis dengan tinggi badan 157 centimeter dan berat badan 47 kilogram sambil tersenyum. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/udin-hianggio-dan-angel_20160929_120249.jpg)