Live Streaming Mata Najwa Malam Ini, Spesial Jusuf Kalla Berbagi Cerita jadi Wapres SBY dan Jokowi
Live Streaming Mata Najwa Malam Ini, Spesial Jusuf Kalla Berbagi Cerita jadi Wapres SBY dan Jokowi.
"Kalau pidato, saya mau minta bahannya saja, bukan pidatonya. Jadi saya pidato dulu baru ditulis, jadi yang berat yang nulis pidato itu setelah saya pidato, jadi notulis," kata Kalla seperti ditulis Kompas.com.
Jusuf Kalla lantas meminta maaf kepada stafnya yang selalu menyiapkan naskah pidato namun jarang terpakai.
Pernyataan Jusuf Kalla ini kemudian dibenarkan oleh Kepala Staf Sekretariat Wakil Presiden, Mohammad Oemar.
Oemar mengungkapkan kekhawatiran staf yang kebagian menyiapkan naskah pidato untuk Jusuf Kalla, mereka khawatir naskah pidato itu tidak akan diapakai oleh JK.
"Mereka deg-degan kalau nanti (di naskah pidato) yang dipakai Pak JK hanya kata Assalamualaikum dan terima kasih," seloroh Oemar.
Acara perpisahan tersebut dihadiri seluruh staf Setwapres yang terdiri atas PNS dan staf ahli serta staf khusus.
Acara diawali dengan menampilkan video perjalanan hidup dan karier Jusuf Kalla.
Mulai dari mengenal sang istri, Mufidah Jusuf Kalla, hingga terpilih menjadi wakil presiden untuk kedua kalinya.
Selain itu, staf wakil presiden yang diwakili Kepala Setwapres Mohammad Oemar menyampaikan kesan-kesannya selama membantu Wapres Kalla bertugas.
Adapun para ajudan dan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) Grup B juga menyampaikan kesan dan memberikan Kalla kenang-kenangan.
Tidak ketinggalan pula istri dari Jusuf Kalla, Mufidah Kalla juga menceritakan sejumlah kisah tentang JK selama menjabat sebagai wakil presiden.
Salah satunya dalah tentang Jusuf Kalla yang tidak mau diatur soal penampilan.
Wakil Presiden Jusuf Kalla bersama istri, Mufidah Kalla, saat menggelar halalbihalal di rumah dinas wapres, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (15/6/2018). (KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO)
"Mengatur kumis, rambut. Tidak mau diatur, bapak bilang ini rambut saya tidak usah ikut campur," kenang Mufidah.
Bahkan, pernah saat hendak menghadiri suatu acara, Jusuf Kalla mengganti pakaian lantaran warnanya sama dengan busana yang dikenakan Mufidah Kalla.
"Bapak kalau pakai baju tidak mau pakai seragam. Kalau pakai seragam kayak pemain band katanya," ujar Mufidah yang kemudain disambut tawa seluruh staf wakil presiden yang hadir.
Berikut link live streamingnya
(*)