Bantuan Dana UKM dari Facebook Ada Lagi, Cara Daftar Online, Ada Kesempatan Boost with Facebook
Bantuan dana UKM dari Facebook kembali dibuka, syarat dan cara daftar online, ada kesempatan boost with Facebook.
TRIBUNKALTIM.CO - Kembali dibuka, bantuan dana UKM dari Facebook, syarat dan cara daftar online, ada kesempatan boost with Facebook.
Bantuan UKM dari Facebook kembali dibuka, segera daftar untuk mendapatkan berbagai kesempatan menarik selain uang tunai yang disediakan, salah satunya Boost with Facebook.
Sebelumnya Facebook telah menyalurkan bantuan program Rp 12,5 miliar kepada UKM Indonesia pada awal Oktober lalu.
Kini, Facebook kembali membuka pendaftaran untuk Program Dana Bantuan UKM Indonesia.
Hal ini seiring dengan antusiasme yang tinggi dari pelaku UKM di Indonesia yang mendaftar.
Baca juga: 150 Peserta Ikuti Pelatihan Peningkatan SDM Bagi KUMKM, Ini yang Ditekankan KemenkopUKM
Baca juga: Bagi Pemilik UKM, Ini Syarat Mendapatkan Bantuan dari Facebook, Total Bantuan hingga Rp 12,5 Miliar
Baca juga: Kabar Gembira, Ternyata Pendaftaran BLT UMKM Dibuka, Cek Cara & Syarat Daftar, Ada Pesan Menkop UKM
Baca juga: Daftar BLT UMKM Rp 2,4 Juta Masih Dibuka, Datang Langsung,siapbersamakumkm.kemenkopukm.go.id Ditutup
Untuk Indonesia sendiri, dikutip dari laman https://idid.goodera.com/ yang menjadi partner Facebook, media sosial milik Mark Zuckerberg ini menawarkan sekitar Rp12.500.000.000 dalam bentuk dana bantuan untuk sekitar 400 usaha kecil yang memenuhi syarat.
Setiap bentuk bantuan bernilai Rp31.017.300 yang terdiri dari Rp19.385.800 dalam bentuk uang tunai dan Rp11.631.500 dalam bentuk kredit iklan opsional untuk membantu selama periode yang penuh tantangan ini (Seluruh angka pada bagian ini merupakan perkiraan).
Menurut siaran pers Facebook, Kamis (22/10/2020), pelaku UKM sudah bisa mendaftar mulai hari ini hingga 2 November 2020.
Program dana bantuan tersebut tersedia untuk pelaku UKM yang memenuhi syarat dan terdaftar di Indonesia.
Adapun persyaratannya sebagai berikut:
1. Pelaku UKM wajib memiliki 2 - 50 karyawan,
2. Telah menjalani usaha lebih dari 1 tahun
3. Sedang menghadapi kesulitan dikarenakan situasi pandemi.
Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut apakah memenuhi syarat pendaftaran atau tidak, serta ingin mendapatkan informasi seputar pendaftaran program dana bantuan, bisa mengunjungi websitenya di https://www.facebook.com/business/boost/grants .
Baca juga: TERBARU, Jadwal Pembukaan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11, Siapkan Syarat, Kuota Terbatas
Baca juga: Cara Daftar BLT UMKM Rp 2,4 Juta Gelombang 2, Data yang Disiapkan, BUKAN via http://depkop.go.id
Dalam program ini Facebook bermitra dengan Deloitte Consulting dan Goodera untuk meninjau pendaftar yang masuk, menyeleksi UKM, dan mendistribusikan dana bantuan kepada UKM terpilih.
Tak hanya itu, Facebook juga menyelenggarakan rangkaian webinar gratis untuk membantu para wirausaha membawa bisnis mereka ke ranah online dan beradaptasi dengan cepat.
Pemilik UKM dapat bergabung di Boost with Facebook.
Mereka akan memperoleh saran dari para ahli dan sesama pemilik UKM, dan mengunjungi Business Resource Hub dari Facebook, yang berisikan tips, fitur, dan pelatihan online gratis untuk membantu UKM tetap terhubung dengan para pelanggan.
Pemilik UKM juga bisa mengakses Free Facebook Webinars dan mempelajari cara untuk membawa bisnis mereka ke ranah online dan beradaptasi dengan cepat.
Untuk mengakses Facebook Grants Application Page, bisa mengunjungi https://www.facebook.com/business/boost/grants, dan apabila ingin mengakses Business Resource Hub, melalui website https://www.facebook.com/business/resource.
Sementara untuk mengakses Free Facebook Webinars, melalui https://www.facebook.com/business/boost/webinars-online-learning.
Perlu diketahui juga, sebelumnya Facebook telah menyalurkan bantuan program Rp 12,5 miliar kepada UMKM.
Sebelumnya, program pendaftaran ini dibuka dari tanggal 6 Oktober hingga 19 Oktober 2020 yang lalu.
Baca juga: Sering Dituding Numpang di Rumah Sule, Intip Rumah Mewah Nathalie Holscher yang Tak Kalah Mentereng
Baca juga: Sarwendah Keguguran Bikin Betrand Peto Marah pada sang Ayah, Ruben Onsu: Bukan Ditutup-tutupi
Cara mendaftar
Dikutip dari laman https://idid.goodera.com/ terkait pendaftaran bantuan UKM dari Facebook berikut ini sejumlah syarat dan ketentuan yang wajib dipahami sebelumnya.
Kriteria Permohonan
Usaha kecil tidak perlu memiliki akun Facebook untuk mengajukan permohonan dana bantuan ini.
Berikut beberapa persyaratan untuk mengetahui apakah usaha Anda memenuhi syarat untuk mendaftar:
● Merupakan perusahaan bisnis
● Memiliki antara 2 hingga 50 karyawan per 1 Januari 2020
● Telah menjalankan usaha lebih dari 1 tahun
● Telah mengalami tantangan dari COVID-19
● Perusahaan bisnis atau kemitraan bisnis yang terdaftar secara resmi di Indonesia (memiliki TDP atau NIB)
Usaha kecil di Indonesia dapat mengajukan permohonan mereka pada periode antara 6 Oktober 2020 hingga 2 November 2020.
Syarat & Ketentuan dan Kebijakan Privasi
Permohonan Anda penting bagi kami, mohon kesediaan untuk membaca
Syarat dan Ketentuan dan Kebijakan Privasi untuk Program Dana Bantuan UKM Facebook dengan teliti.
Anda akan diminta untuk menerima ini selama proses permohonan sebelum melakukan pengajuan.
Pemohon yang terpilih untuk mendapatkan dana bantuan akan bertanggung jawab atas semua biaya (termasuk biaya bank) dan persyaratan pajak setempat – lihat Syarat dan Ketentuan untuk detail lebih lanjut.
Langkah Selanjutnya
Sekarang Anda telah meninjau kembali kelayakannya, silahkan untuk klik “Daftar Sekarang” untuk memulai.
Dengan mendaftar, Anda menyetujui pengumpulan, penggunaan dan pengungkapan data pribadi Anda untuk tujuan dan seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi.
Pengunjung yang kembali, silakan klik "Masuk" yang berada di kanan atas layar.
Jika Anda memiliki pertanyaan, silakan email fbgrants.helpdesk.id@goodera.com. Mohon dicatat bahwa permohonan harus diselesaikan pada portal permohonan dan tidak dapat diajukan via email.
Setelah Anda mengajukan formulir permohonan pada portal permohonan, mohon pastikan tidak ada tugas atau pertanyaan yang tertunda. Silakan cek email Anda secara rutin untuk pemberitahuan dan langkah selanjutnya.
Baca juga: KODE REDEEM FREE FIRE, Jangan Klaim Pakai Akun Tamu, Ada Hadiah Mechgirl MP40 Gun Box, Salam Booyah
Baca juga: Irfan Hakim Serahkan Kado Spesial Buat Rizki DA dari Nadya Mustika, Tanggapan dari Kembaran Ridho DA
Baca juga: KABAR GEMBIRA! Pendaftaran CPNS 2021 Segera Dibuka, Jumlah Formasi Lebih Banyak dari 2019, Siap-siap
Baca juga: Jelang MotoGP Teruel 2020, Berpeluang Besar Raih Gelar Juara Dunia, Joan Mir Enggan Bahas Order Tim
(*)
Sebagian dari artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Facebook Kembali Buka Pendaftaran Program Bantuan UKM, Begini Caranya ", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2020/10/22/114527926/facebook-kembali-buka-pendaftaran-program-bantuan-ukm-begini-caranya?page=all#page2.
Penulis : Elsa Catriana
Editor : Erlangga Djumena