Breaking News

Virus Corona di Bontang

Kasus Covid-19 Telan 2 Korban Jiwa di Bontang, Angka Positif Corona Tertinggi Disumbang Lok Tuan

Kasus orang meninggal akibat Virus Corona di Bontang kembali bertambah. Per Sabtu (30/1/2021) tadi malam, Tim Satgas Covid-19 Bontang kembali merilis

Penulis: Ismail Usman |
TRIBUNKALTIM.CO/ISMAIL USMAN
Juru bicara Satgas Covid-19 Bontang, Adi Permana membeberkan, tambahan konfirmasi Covid-19 sebanyak 19 orang, 30 orang dinyatakan sembuh dan meninggal dunia 2 orang. TRIBUNKALTIM.CO/ISMAIL USMAN 

TRIBUNKALTIM.CO, BONTANG- Kasus orang meninggal akibat Virus Corona di Bontang kembali bertambah.

Per Sabtu (30/1/2021) tadi malam, Tim Satgas Covid-19 Bontang kembali merilis dua penambahan kasus meninggal dunia dan 19 pasien aktif.

Kini total akumulasi pasien Covid-19 yang tutup usia genap 60 orang.

Baca juga: Kepala Bandara APT Pranoto Samarinda Akui Rekan-rekannya di Tempat Lain Ada yang Terjerat Narkoba

Baca juga: Remaja Tewas di Jalan Poros Samarinda Bontang, Diduga Kecelakaan Lalu-lintas Tanpa Memakai Helm

Baca juga: Thohari Aziz Wafat, Pengamat Hukum dari Unmul Angkat Bicara Soal Pelantikan Walikota Balikpapan

Sementara untuk jumlah orang terkonfirmasi Virus Corona sebanyak 1.071 kasus aktif.

"Izin bapak/ibu update Covid-19 hari ini tambahan konfirmasi 19 orang, 30 sembuh dan meninggal dunia 2 orang," ujar Juru bicara Tim Satgas Covid-19 Bontang Adi Permana.

Tercatat dari 15 kelurahan di Bontang, sebanyak 13 wilayah masih masuk dalam daftar zona merah.

Dari data rilis terbaru Tim Satgas Covid-19 Bontang, menunjukkan 3 wilayah masih memiliki kasus tinggi di atas 100 orang. Kelurahan Lok Tuan di posisi pertama dengan kasus aktif 161 orang.

Disusul Kelurahan Gunung Elai dengan kasus aktif 159 orang. Dan Kelurahan Gunung Telihan kasus aktifnya 102 orang.

Penulis: Ismail Usman | Editor: Rahmad Taufiq

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved